
Bola.net - Real Madrid akan menghadapi delapan hari yang krusial dalam musim mereka. Salah satu hal yang paling penting dalam menghadapi jadwal super padat mereka adalah kebugaran seorang Karim Benzema.
Los Blancos akan memulai petualangan dengan menghadapi Espanyol pada hari Sabtu pada ajang La Liga, diikuti oleh Liverpool di Liga Champions, dan El Clasico yang menentukan di Camp Nou lawan Barcelona.
Sebagaimana diketahui, peran Benzema merupakan pemain penting dalam kesuksesan Real Madrid musim lalu. Tetapi, pada saat ini peraih gelar Ballon d'Or lebih banyak masuk ke meja perawatan dengan absen dalam beberapa pertandingan.
Hal itu membuat produktivitas catatan gol Benzema menurun. Dalam 40 pertandingan Real Madrid musim lalu, ia telah menyumbangkan 30 gol langsung, kini turun menjadi 18 gol di musim ini.
Simak komentar Carlo Ancelotti di bawah ini.
Pastikan Absen
Setelah absen dalam latihan selama tiga hari terakhir, ada pertanyaan mengenai kebugarannya. Dan Carlo Ancelotti telah mengkonfirmasi bahwa Benzema akan absen dalam pertandingan melawan Espanyol, Sabtu (11/03/2023) malam WIB.
"Dia mengalami benturan di pergelangan kakinya dan mengalami pembengkakan. Dia sudah mulai berlatih secara individu hari ini dan akan tersedia untuk pertandingan melawan Liverpool, tapi tidak untuk laga besok [hari ini]," ucap Don Carlo kepada AS.
Dampak Ditinggal Benzema
Kemudian, Ancelotti menanggapi pertanyaan dampak yang dihasilkan ketika Benzema absen saat membela Los Blancos. Menurutnya, kehilangan pemain asal Prancis membuat lini depan sedikit menurun dalam hal menciptakan peluang
"Tidak dapat dipungkiri bahwa hal itu berpengaruh karena Karim adalah pemain yang sangat penting. Dia belum mencapai level musim ini, tetapi saya pikir kami telah mengatasinya dengan baik di putaran pertama," jelas pelatih berusia 63 tahun.
Siapkan Rodrygo
Lalu, eks pelatih AC Milan ini memastikan tempat yang ditinggal oleh Benzema akan diisi oleh Rodrygo. Sejauh ini, pemain berusia 22 tahun sudah tampil sebanyak 21 kali di La Liga dan mampu mencetak empat gol serta enam assist.
"Besok Rodrygo akan menjadi penyerang tengah. Dia harus bermain di tempat yang dibutuhkan tim. Kadang-kadang lebih baik untuk memperlihatkan kualitasnya di sisi lapangan, kadang-kadang lebih baik di lini depan."
"Itu tergantung. Dia sangat bagus, kami harus memanfaatkannya," pungkas Ancelotti.
Sumber: AS
Penulis: Yoga Radyan
Klasemen La Liga 2022/23
Baca Juga:
- Jorge Mendes Rancang Rencana untuk Segera Keluarkan Ansu Fati dari Barcelona
- Mega Transfer! Real Madrid Berniat Bajak Haaland dari Man City Pada Musim Panas 2023 Nanti
- Robert Lewandowski Sudah Jadi Cules Sejati
- Jadwal La Liga Pekan Ini Live di beIN Sports dan Vidio, 11-14 Maret 2023
- Prediksi Real Madrid vs Espanyol 11 Maret 2023
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 24 Oktober 2025 22:05Xabi Alonso Kepincut Kenan Yildiz, Juventus Pasang Harga 100 Juta Euro
-
Liga Spanyol 24 Oktober 2025 21:28Barcelona Dapat Pukulan Berat, Raphinha Dipastikan Absen di El Clasico
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 25 Oktober 2025 00:45 -
Liga Italia 25 Oktober 2025 00:05 -
Liga Italia 24 Oktober 2025 23:59 -
Liga Italia 24 Oktober 2025 23:20 -
Liga Italia 24 Oktober 2025 23:18 -
Liga Inggris 24 Oktober 2025 23:12
MOST VIEWED
- Formasi Eksperimen Hansi Flick: Trio Bardghji, Rashford, dan Yamal Siap Uji Taji di Barcelona vs Olympiacos
- Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
- Real Madrid Dapat Angin Segar: Alexander-Arnold Pulih, Mungkin Turun di El Clasico?
- Gak Jadi Main di Benua Lain! Laga Barcelona vs Villarreal di Miami Resmi Dibatalkan
HIGHLIGHT
- 6 Pemain Manchester United Bisa Gagal Tampil di Pi...
- 5 Klub yang Bisa Jadi Tujuan Robert Lewandowski Se...
- 3 Pemain Manchester United yang Berpotensi Cabut J...
- Jangan Cari Penjaga Gawang MU, Ini 5 Kiper Terbaik...
- Nasib 6 Pemain MU yang Dilepas Ruben Amorim Musim ...
- 6 Striker Baru Premier League dengan Harga Fantast...
- Dari Wirtz hingga Sancho: 5 Pemain Baru Premier Le...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5249556/original/057276300_1749647829-IMG-20250611-WA0006.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5391450/original/006024100_1761321298-Banjir_di_Kota_Semarang.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5391445/original/070474800_1761320564-Wali_Kota_Surabaya_Eri_Cahyadi_kumpulkan_GM_Hotel.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5381076/original/086032100_1760450533-gus_ipul.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5391433/original/085472300_1761317482-Pajero_dikawal_Patwal_terobos_jalur_Transjakarta.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5391389/original/040085800_1761313361-Penyebab_macet_di_Tol_Dalam_Kota.jpeg)

