
Bola.net - Real Madrid meraih kemenangan dengan skor 5-0 atas Deportivo Alaves pada pekan ke-36 La Liga 2023/2024. Real Madrid lagi-lagi nirbobol dan menegaskan bahwa pertahanan mereka adalah yang terbaik di La Liga musim ini.
Laga di Bernabeu itu sejatinya tidak lagi menentukan bagi Real Madrid. Mereka sudah juara, akan tetapi Madrid tetap serius dan itu terlihat dari susunan pemain yang dipilih Carlo Ancelotti.
Real Madrid tetap tampil dengan komposisi pemain terbaiknya. Hasilnya, Los Blancos menang telak. Vinicius Junior bikin dua gol. Lalu, ada Jude Bellingham, Fede Valverde, dan Arda Guler yang bikin gol.
Kinerja lini depan Real Madrid impresif, begitu juga lini belakang. Madrid mampu mencatat nirbobol dengan Thibaut Courtois berdiri di atas mistar. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Rekor Nirbobol Real Madrid

Real Madrid tampil sangat konsisten pada musim 2023/2024, terutama di lini belakang. Melihat gawang Real Madrid kebobolan adalah sesuatu yang jarang terjadi, terutama pada laga-laga La Liga.
Hingga pekan ke-36, Real Madrid mencatat 20 laga nirbobol di La Liga 2023/2024. Ini adalah catatan rekor yang spesial bagi Real Madrid. Sebab, menurut Opta, ini adalah catatan nirbobol terbanyak Madrid sepanjang sejarah La Liga.
Sebelumnya, pada musim 1986/87, 1987/88 dan 2019/20, Real Madrid mencatat rekor nirbobol terbanyak dengan 19 kali.
Real Madrid masih punya dua laga tersisa di La Liga 2023/2024. Artinya, masih ada peluang bagi Real Madrid untuk membuat rekor nirbobol mereka makin tinggi. Dua laga itu adalah duel lawan Villarreal dan Real Betis.
Padahal Situasinya Berat

Performa lini belakang Real Madrid perlu mendapat apresiasi. Sebab, di tengah situasi yang sulit, Madrid mampu mencatat 20 nirbobol dan masih bisa bertambah. Situasi yang mungkin tidak dibayangkan pada awal musim.
Di awal musim, Madrid kehilangan dua pemain kunci di lini belakang yakni Eder Militao dan Thibaut Courtois. Mereka cedera untuk waktu yang lama. Lalu, ada David Alaba yang juga harus mengalami cedera panjang.
Situasi ini membuat Ancelotti membuat beberapa penyesuaian. Aurelien Tchouameni beberapa kali dimainkan sebagai bek tengah. Sementara, Eduardo Camavinga jadi bek kiri dadakan saat Nacho harus jadi bek tengah.
Sumber: Opta
Klasemen La Liga 2023/2024
Baca ini juga ya Bolaneters:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 15 November 2025 12:39Pedri Ungkap Pemain Kelas Dunia yang Ingin Dibawa ke Barcelona
-
Liga Spanyol 15 November 2025 04:50Kondisi Faktual Xabi Alonso di Real Madrid: Kritik Mengalir, Kepercayaan Tetap Solid
LATEST UPDATE
-
Olahraga Lain-Lain 15 November 2025 14:37 -
Tim Nasional 15 November 2025 14:18 -
Tim Nasional 15 November 2025 14:09 -
Tim Nasional 15 November 2025 13:53 -
Piala Dunia 15 November 2025 12:54 -
Liga Spanyol 15 November 2025 12:39
MOST VIEWED
- Florentino Perez Guncang Tradisi Real Madrid: Rencana Jual 49 Persen Saham Klub Picu Kontroversi
- 3 Masalah yang Harus Segera Diperbaiki Xabi Alonso di Real Madrid
- Formasi Impian Barcelona Jika Harry Kane Bergabung Musim Depan
- Joan Laporta Tutup Peluang Lionel Messi Balik ke Barcelona: Jujur Tidak Realistis
HIGHLIGHT
- 5 Pemain yang Harus Segera Ditarik dari Masa Pemin...
- Juventus Resmi Pecat Igor Tudor, Ini 5 Kandidat Pe...
- 7 Rekan Satu Tim di Timnas yang Pernah Bertikai He...
- 4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry H...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413679/original/054585700_1763187199-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413719/original/099761800_1763190789-IMG_3792.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413595/original/073322500_1763181606-Korban_Longsor_Cilacap_2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413585/original/059500300_1763179992-Longsor_Cibeunying_4.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413581/original/053676600_1763178951-PHOTO-2025-11-15-08-34-01.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413557/original/022938400_1763177687-anjing_pelacak.jpg)

