
Bola.net - - Juara bertahan Barcelona akan bertandang ke markas Celta Vigo pada leg pertama babak 16 besar Copa del Rey 2017/18, Jumat . Mengingat kenangan-kenangan buruk di Balaidos, Barcelona diyakini bakal menurunkan komposisi terkuat yang mereka miliki sekarang.
Bagi Barcelona, Celta adalah lawan yang kerap memberikan masalah. Pada laga pertama di tahun 2018 ini, Barcelona tidak boleh main-main jika tak mau kembali menelan kekecewaan di Galicia.
Dalam dua lawatan terakhirnya ke kandang Celta, Barcelona selalu kalah dan kebobolan empat. Barcelona takluk 1-4 di La Liga 2015/16, lalu menyerah 3-4 di La Liga 2016/17.
Barcelona juga pernah disingkirkan Celta di Copa del Rey pada musim 2000/01 silam. Bertemu di babak semifinal, Barcelona tereliminasi dengan agregat 2-4 setelah kalah 1-3 di Balaidos dan hanya bisa imbang 1-1 di Camp Nou pada leg kedua.
Barcelona pun sudah melawan Celta di La Liga musim ini, dan gagal menang. Menjamu Celta di Camp Nou pada jornada 14, Barcelona cuma imbang 2-2. Gol-gol Barcelona dicetak oleh Luis Suarez dan Lionel Messi, sedangkan Celta juga menyarangkan dua lewat Iago Aspas dan Maxi Gomez.
Laga melawan Celta bisa menjadi ajang comeback bagi Ousmane Dembele. Rekrutan termahal Barcelona itu telah pulih dari cedera hamstring yang membuatnya absen sekitar empat bulan. Namun pelatih Ernesto Valverde sepertinya tidak akan memainkan Dembele dari menit awal.
Luis Suarez dan Lionel Messi bakal jadi starter di barisan depan. Di lini belakang, Samuel Umtiti masih cedera. Thomas Vermaelen bakal dipasang di jantung pertahanan bersama Gerard Pique.
Di kubu Celta, pelatih Juan Carlos Unzue kemungkinan tidak dapat memainkan gelandang Daniel Wass yang mengalami cedera engkel. Untuk lini serang, tidak ada masalah. Aspas, yang sudah mencetak 12 gol di semua kompetisi musim ini, siap memimpin skema ofensif Celta.
Setelah ini, Celta akan menghadapi Real Madrid di La Liga. Namun Celta pasti akan terlebih dahulu fokus penuh pada Barcelona.
PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN
Celta: Blanco; Mallo, Cabrak, Gomez, Castro; Sanchez, Lobotka, Hernandez; Aspas, Gomez, Sisto.
Cillessen; Semedo, Pique, Vermaelen, Digne; Busquets, Rakitic, Paulinho, Iniesta; Messi, Luis Suarez.
HEAD TO HEAD (6 PERTEMUAN TERAKHIR)
02-12-2017 Barcelona 2-2 Celta (La Liga)
05-03-2017 Barcelona 5-0 Celta (La Liga)
03-10-2016 Celta 4-3 Barcelona (La Liga)
15-02-2016 Barcelona 6-1 Celta (La Liga)
24-09-2015 Celta 4-1 Barcelona (La Liga)
06-04-2015 Celta 0-1 Barcelona (La Liga).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR CELTA
29-11-2017 Celta 1-0 Eibar (Copa del Rey)
02-12-2017 Barcelona 2-2 Celta (La Liga)
10-12-2017 Valencia 2-1 Celta (La Liga)
17-12-2017 Celta 0-1 Villarreal (La Liga)
24-12-2017 Deportivo 1-3 Celta (La Liga).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR BARCELONA
02-12-2017 Barcelona 2-2 Celta (La Liga)
06-12-2017 Barcelona 2-0 Sporting (UCL)
11-12-2017 Villarreal 0-2 Barcelona (La Liga)
18-12-2017 Barcelona 4-0 Deportivo (La Liga)
23-12-2017 Madrid 0-3 Barcelona (La Liga).
Kedua tim sama-sama menutup tahun 2017 dengan kemenangan tandang di La Liga. Celta menghajar Deportivo 3-1, sedangkan Barcelona menghabisi Real Madrid tiga gol tanpa balas.
Kepercayaan diri sama-sama tinggi, laga ini pun diperkirakan bakal berjalan cukup sengit.
Barcelona punya sejumlah memori buruk di Balaidos. Mesin mereka sebaiknya langsung panas usai liburan jika ingin pulang membawa kemenangan dan modal bagus untuk leg kedua.
Prediksi skor akhir: Celta Vigo 1-2 Barcelona.(bola/)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 3 Januari 2026 03:00 -
Liga Italia 3 Januari 2026 02:45 -
Liga Inggris 3 Januari 2026 00:30 -
Liga Italia 3 Januari 2026 00:00
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 3 Januari 2026 02:45 -
Piala Dunia 3 Januari 2026 00:49 -
Liga Inggris 3 Januari 2026 00:30 -
Liga Italia 3 Januari 2026 00:17 -
Liga Inggris 3 Januari 2026 00:04 -
Liga Italia 3 Januari 2026 00:00
MOST VIEWED
- Siapa GOAT Sejati, Lionel Messi atau Cristiano Ronaldo? Ini Pilihan Raul Gonzalez
- Cristiano Ronaldo Ternyata Pernah Dibikin Menangis Oleh Jose Mourinho di Real Madrid
- Ini Porsi Gaji Marc-Andre ter Stegen yang Siap Ditanggung Girona
- Satu Transfer yang Membuat Luka Modric Patah Hati: Melihat Kepergian Mateo Kovacic dari Real Madrid
HIGHLIGHT
- 3 Pemain Terbaik Dunia Versi Luka Modric: Lamine Y...
- 5 Pemain yang Bisa Dibidik Liverpool di Januari Ji...
- Salah hingga Drogba, 7 Pemain Terhebat yang Tak Pe...
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461330/original/076904400_1767371828-1000888152.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461241/original/028256500_1767349781-IMG_7311.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5461317/original/005287200_1767368421-IMG_6209.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5461315/original/017165100_1767366829-ekspresi-prabowo-dengar-pemikiran-ahy-soal-pemulihan-pasca-bencana-di-aceh-c08beb.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5461312/original/069463400_1767366193-prabowo-dinynyiri-3c8419.jpg)

