
Bola.net - Kekalahan Barcelona atas Athletic Bilbao di La Liga pekan lalu memang mengejutkan banyak pihak. Betapa tidak, setelah tampil perkasa di sepanjang awal musim, tim asuhan Gerardo Martino itu nampak kurang garang semenjak ditinggal Lionel Messi yang mengalami cedera.
Ditambah lagi, kekalahan atas Bilbao merupakan yang kedua secara beruntun semenjak mereka ditundukkan oleh Ajax di Liga Champions di laga sebelumnya. Tak heran jika kejadian itu menghiasi hampir semua surat kabar olahraga di Spanyol, bahkan hingga Argentina.
Mundo Deportivo misalnya, media ini lebih memilih untuk menyoroti kurangnya intensitas yang ditampilkan pemain Barca di atas lapangan. Mereka menulis "Tercekik lagi hingga tewas."
Di sisi lain, Sport lebih memilh untuk menekankan pada hilangnya Messi dari lineup. Media ini menulis, "Terpeleset di San Mames tanpa St. Messi."
La Vanguardia, salah satu koran terbesar di Barcelona, menulis, "Kekuatan dari San Mames menghirup habis Barcelona. Hal itu senada dengan apa yang ditulis oleh El Periodico de Cataluna: "Para Singa menerkam Barcelona."
Salah satu media olahraga terbesar di Argentina, Ole, tentu saja memilih untuk menyoroti ketidakhadiran Messi. Dengan meyakinkan, mereka menulis, "Amat jarang melihat Barcelona tanpa Messi, aneh melihat mereka kalah dua laga beruntun. Mereka merindukan anda, Pulga."
Barcelona pekan ini akan menjalani partai mudah di ajang Copa del Rey. Mereka hanya dijadwalkan untuk menghadapi tim lemah, Cartagena. [initial]
(AS/rer)
Ditambah lagi, kekalahan atas Bilbao merupakan yang kedua secara beruntun semenjak mereka ditundukkan oleh Ajax di Liga Champions di laga sebelumnya. Tak heran jika kejadian itu menghiasi hampir semua surat kabar olahraga di Spanyol, bahkan hingga Argentina.
Mundo Deportivo misalnya, media ini lebih memilih untuk menyoroti kurangnya intensitas yang ditampilkan pemain Barca di atas lapangan. Mereka menulis "Tercekik lagi hingga tewas."
Di sisi lain, Sport lebih memilh untuk menekankan pada hilangnya Messi dari lineup. Media ini menulis, "Terpeleset di San Mames tanpa St. Messi."
La Vanguardia, salah satu koran terbesar di Barcelona, menulis, "Kekuatan dari San Mames menghirup habis Barcelona. Hal itu senada dengan apa yang ditulis oleh El Periodico de Cataluna: "Para Singa menerkam Barcelona."
Salah satu media olahraga terbesar di Argentina, Ole, tentu saja memilih untuk menyoroti ketidakhadiran Messi. Dengan meyakinkan, mereka menulis, "Amat jarang melihat Barcelona tanpa Messi, aneh melihat mereka kalah dua laga beruntun. Mereka merindukan anda, Pulga."
Barcelona pekan ini akan menjalani partai mudah di ajang Copa del Rey. Mereka hanya dijadwalkan untuk menghadapi tim lemah, Cartagena. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 22:28
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:09
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:09
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:04
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 21:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:46
MOST VIEWED
- Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
- Formasi Eksperimen Hansi Flick: Trio Bardghji, Rashford, dan Yamal Siap Uji Taji di Barcelona vs Olympiacos
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...