
Bola.net - Nama Fakhri Husaini kembali mengemuka saat sukses membawa Jawa Timur meraih emas sepak bola putra di PON 2024. Catatan ini meneguhkan status Fakhri Husaini yang punya tangan dingin ketika melatih tim usia muda.
Fakhri Husaini bukan nama asing di sepak bola Indonesia. Sebagai pemain, dia sering disebut sebagai salah satu playmaker terbaik Timnas Indonesia pada zamannya. Dia punya 42 caps bersama Skuad Garuda.
Sebagai pelatih, nama Fakhri Husaini melambung ketika mengantar Indonesia jadi juara Piala AFF U-16 2018. Ini adalah gelar pertama bagi Indonesia di Piala AFF U-16.
Tak semua pemain didikan Fakhri Husaini di Timnas U-16 . Ini wajar terjadi. Skuad Inggris saat juara Piala Dunia U-17 2017 juga banyak yang gagal. Tidak semua Inggris U-17 meraih sukses seperti Marc Guehi dan Phil Foden.
Kembali ke Fakhri Husaini, siapa saja anak didiknya pada level usia yang kemudian jadi andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia? Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Ernando Ari
Ernando jadi bagian penting dari kisah sukses Indonesia di Piala AFF U-16 2018. Di laga final, Ernando tampil apik dan memastikan Indonesia menang adu penalti lawan Thailand.
Setelah itu, nama Ernando melambung. Dia terus jadi andalan Indonesia di berbagai level usia. Pada Desember 2021, Ernando menjalani debut bersama Timnas Indonesia di bawah kendali Shin Tae-yong.
Hingga September 2024, Ernando punya 13 caps bersama Timnas Indonesia. Salah satu momen terbaik Ernando adalah dimainkan pada duel lawan Argentina dan pilihan utama di Piala Asia 2023 lalu.
Bagas Kaffa
Bagas Kaffa merupakan rekan satu angkata Ernando Ari di Piala AFF U-16 2024. Saat itu, bersama saudara kembarnya Bagus Kaffi, Bagas Kaffa tampil fenomenal dan jadi idola baru.
Setelah moncer di Indonesia U-16, Bagas Kaffa rutin dapat panggilan Indonesia berbagai level usia. Namun, dia belum dapat kesempatan debut pada level senior.
Bagas Kaffa masuk dalam daftar pemain yang dibawa Shin Tae-yong di Piala Asia U-23 2024 lalu. Lalu, pada babak play-off Olimpiade Paris 2024 lawan Guinea, Bagas Kaffa bermain selama 90 menit.
Rizky Ridho
Rizky Ridho punya jalur karier yang unik. Dikenal sebagai rekan seangkatan Ernando di Persebaya U-20, Rizky Ridho tidak masuk skuad Indonesia saat menjadi juara Piala AFF U-19 2018.
Rizky Ridho dilatih Fakhri Husaini di Piala AFF U-18 2019. Ketika itu, Garuda Muda meraih posisi ketiga. Mereka kalah 3-4 dari Malaysia pada babak semifinal.
Rizky Ridho menjalani debut bersama Timnas Indonesia pada Mei 2021, pada usia 19 tahun. Sejak saat itu, dia jadi andalan Shin Tae-yong. Rizky Ridho kini punya 38 caps dan jadi salah satu opsi kapten Timnas Indonesia.
Adi Satryo
Seperti Rizky Ridho, Adi Satryo juga jadi anak asuh Fakhri Husaini di Piala AFF U-18 2019. Ketika itu, Adi Satryo masih bermain di PPLP Jakarta. Dia bersaing dengan Ernando Ari di skuad Piala AFF U-18.
Jalan karier Adi Satryo di Timnas Indonesia cukup berliku. Dia pernah absen dari pemanggilan Shin Tae-yong untuk ajang Piala AFF U-23 2023.
Adi Satryo lantas minta maaf pada Shin Tae-yong. Kini, nama Adi Satryo acap kali jadi pendamping Ernando Ari di Timnas Indonesia. Adi Satryo sudah mencatat dua caps bersama Timnas Indonesia level senior.
Komang Teguh
Komang Teguh punya catatan impresif bersama Timnas Indonesia level usia. Dua gelar juara diraihnya, Piala AFF U-16 2018 dan medali emas SEA Games 2023.
Komang Teguh jadi andalan Fakhri Husaini di Piala AFF U-16 2028 lalu. Setelah itu, Komang Teguh juga dipilih Fakhri Husaini untuk membela Garuda Muda di Piala AFF U-18 2018.
Komang Teguh jadi andalan Shin Tae-yong di Piala Asia U-23 2024 lalu. Dari lima laga yang dimainkan, pemain Borneo FC itu mampu bikin dua gol. Dia juga bermain pada laga play-off Olimpiade 2024 lawan Guinea.
Fajar Fathur Rahman
Fajar Fathur Rahman terpilih sebagai pemain terbaik BRI Liga 1 2023/2024 lalu. Dia tampil sangat konsisten bersama Borneo FC yang jadi pemuncak klasemen reguler series. Hanya saja, mereka gagal menjadi juara.
Fajar Fathur Rahman mencuat bersama Fakhri Husaini di Piala AFF U-16 2018. Saat itu, dia mampu mencetak dua gol. Salah satunya tercipta pada laga final melawan Thailand di Stadion Gelora Delta.
Di Piala Asia U-23 2024 lalu, Fajar Fathur Rahman jadi salah satu pemain kunci Shin Tae-yong. Dia selalu terlibat dalam setiap laga yang dimainkan Garuda Muda, baik sebagai pemain inti maupun pengganti.
Alfeandra Dewangga
Alfeandra Dewangga masih berstatus pemain PPLP Jawa Tengah ketika Fakhri Husaini membawanya ke skuad Indonesia di Piala AFF U-18 2019. Dewangga jadi salah satu pemain kunci Indonesia ketika itu.
Setelah itu, karier Dewangga menanjak. Pada terus jadi pilihan pelatih Timnas Indonesia berbagai level usia. Puncaknya, Dewangga dipilih Shin Tae-yong untuk bermain di Piala AFF 2020.
Dewangga membuat kejutan besar saat itu. Pada usia 20 tahun, dia dipercaya jadi andalan Timnas Indonesia. Dewangga kini punya 14 caps bersama Timnas Indonesia level senior.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Oktober 2025 12:16
Striker Haus Gol Manchester United itu Bernama Harry Maguire!
-
Liga Inggris 20 Oktober 2025 11:45
Setelah Sekian Purnama, Ruben Amorim Akhirnya Raih Dua Kemenangan Beruntun di MU
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 20 Oktober 2025 12:34
-
News 20 Oktober 2025 12:19
-
Liga Inggris 20 Oktober 2025 12:16
-
Otomotif 20 Oktober 2025 12:10
-
Liga Spanyol 20 Oktober 2025 12:02
-
Bola Indonesia 20 Oktober 2025 11:59
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 20 Oktober 2025 10:25
-
tim nasional 20 Oktober 2025 10:21
-
tim nasional 19 Oktober 2025 14:27
-
tim nasional 19 Oktober 2025 03:46
-
tim nasional 18 Oktober 2025 12:32
-
tim nasional 18 Oktober 2025 08:39
MOST VIEWED
- Kata-Kata Patrick Kluivert Usai Lengser Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Pelatih Asal Belanda Kesulitan di Indonesia? Ini Pengakuan Pelatih Bali United
- Hokky Caraka Merespons Lengsernya Patrick Kluivert dari Timnas Indonesia: Dia Orang Baik, tapi Tidak Sedang Hoki
- Usai Berpisah Dengan Patrick Kluivert, Pemerintah Minta PSSI Segera Cari Pelatih Baru Untuk Timnas Indonesia
HIGHLIGHT
- 3 Alasan Kuat Manchester United Harus Lepas Ruben ...
- 5 Pelatih yang Berpeluang Besar Gantikan Ruben Amo...
- Carvajal dan Trent Cedera, Ini 5 Pemain yang Bisa ...
- 5 Pemain Super yang Pernah Bermain untuk Barcelona...
- Ruben Amorim di Ujung Tanduk, 5 Pemain MU yang Bis...
- 5 Manajer yang Paling Sering Tampil di Premier Lea...
- 5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe M...