Jadwal Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Hari Kamis, 9 Oktober 2025: Tantang Arab Saudi

Bola.net - Timnas Indonesia akan kembali berjuang di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Kamis, 9 Oktober 2025 dini hari WIB. Skuad Garuda dijadwalkan menghadapi lawan tangguh, yakni Timnas Arab Saudi.
Pertandingan Arab Saudi vs Indonesia ini menjadi laga pembuka Grup B pada ronde keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Duel tersebut akan berlangsung di Stadion King Abdullah Sport City pada pukul 00.15 WIB.
Sebelumnya, Timnas Indonesia gagal mengamankan tiket langsung ke Piala Dunia 2026 setelah tersingkir di putaran ketiga. Kini, mereka kembali berjuang lewat jalur putaran keempat demi bisa terbang ke Amerika Serikat.
Perjalanan Indonesia kali ini dipastikan tidak mudah. Selain bermain di kandang lawan, pertandingan juga akan dipimpin oleh wasit asal Kuwait.
Meski begitu, Indonesia wajib berusaha keras meraih hasil positif. Pasalnya, hanya tim yang keluar sebagai juara grup yang berhak mendapatkan tiket otomatis ke Piala Dunia 2026.
Modal Indonesia untuk laga ini terbilang cukup baik. Pada laga uji coba September lalu, mereka sukses menghajar Chinese Taipei dengan skor 6-0 dan bermain imbang tanpa gol melawan Lebanon.
Prediksi Susunan Pemain Arab Saudi vs Indonesia

Arab Saudi (4-3-3): Abdulrahman Al-Sanbi; Nawaf Boushal, Hassan Al-Tambakti, Jehad Thakri, Saud Abdulhamid; Abdullah Al-Khaibari, Mohamed Kanno, Musab Al-Juwayr; Salem Al-Dawsari, Firas Al-Buraikan, Abdulrahman Al-Oboud.
Pelatih: Herve Renard.
Indonesia (4-2-3-1): Maarten Paes; Yakob Sayuri, Kevin Diks, Jay Idzes, Calvin Verdonk; Joey Pelupessy, Thom Haye; Miliano Jonathans, Eliano Reijnders, Beckham Putra; Ole Romeny.
Pelatih: Patrick Kluivert.
Jadwal Pertandingan, Siaran Langsung, dan Link Live Streaming

Kompetisi: Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia – Putaran 4
Pertandingan: Arab Saudi vs Indonesia
Stadion: King Abdullah Sport City
Hari: Kamis 9 Oktober 2025
Kickoff: 00.15 WIB
Siaran Langsung: RCTI, GTV
Live Streaming: Vision+
Link Streaming: https://www.visionplus.id
PERHATIAN: Live streaming konten sport di Vision+ bisa diakses dengan berlangganan paket Premium. Harga paket Premium mulai Rp59 ribu per bulan. Harga bisa berubah di luar kebijakan redaksi.
Head to Head dan Performa

5 Pertemuan Terakhir
- 19/11/2024 - Indonesia 2-0 Arab Saudi
- 06/09/2024 - Arab Saudi 1-1 Indonesia
- 07/10/2011 - Indonesia 0-0 Arab Saudi
- 05/03/2014 - Arab Saudi 1-0 Indonesia
- 23/03/2013 - Indonesia 1-2 Arab Saudi
5 Laga Terakhir Arab Saudi
- 09/09/2025 - Rep. Ceko 1-1 Arab Saudi
- 04/09/2025 - Arab Saudi 2-1 Makedonia Utara
- 29/06/2025 - Meksiko 2-0 Arab Saudi
- 23/06/2025 - Arab Saudi 1-1 Trinidad & Tobago
- 20/06/2025 - Arab Saudi 0-1 Amerika Serikat
5 Laga Terakhir Indonesia
- 08/09/2025 - Indonesia 0-0 Lebanon
- 05/09/2025 - Indonesia 6-0 Cina Taipei
- 10/06/2025 - Jepang 6-0 Indonesia
- 05/06/2025 - Indonesia 1-0 Cina
- 25/03/2025 - Indonesia 1-0 Bahrain
Baca Juga:
- Prediksi Timnas Indonesia vs Arab Saudi 9 Oktober 2025
- 7 WAGs Timnas Indonesia: Bakal jadi Support System Jelang Lawan Arab Saudi dan Irak di Putaran 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026
- Catatan Ahmed Al Ali saat Pimpin Laga Arab Saudi Terkuak, Isinya Bikin Banyak Pihak Geleng-Geleng Kepala, Timnas Indonesia Ketar-Ketir?
- Bukan Nama Biasa, 5 Pemain BRI Super League Ini Bisa Jadi Senjata Rahasia Timnas Indonesia Lawan Arab Saudi
- Bukan Sekadar Bertahan, Ini Cara Unik Timnas Indonesia untuk Jegal Arab Saudi
- Hitung-Hitungan Ranking FIFA Laga Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Jika Menang, Lebih Dekat ke Piala Dunia 2026 dan Lewati Vietnam!
- Bek Persib Frans Putros Dihukum Komdis PSSI 2 Laga Jelang Duel Irak vs Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 10 Januari 2026 20:00Live Streaming Charlton vs Chelsea - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
-
Liga Italia 10 Januari 2026 17:00Live Streaming Roma vs Sassuolo - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
-
Liga Inggris 10 Januari 2026 15:00Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
-
Asia 10 Januari 2026 04:306 Rekor Mustahil yang Bisa Dihancurkan Cristiano Ronaldo Tahun 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 11 Januari 2026 06:36 -
Liga Inggris 11 Januari 2026 05:47 -
Liga Inggris 11 Januari 2026 05:28 -
Bola Dunia Lainnya 11 Januari 2026 04:33 -
Liga Italia 11 Januari 2026 02:45 -
Liga Spanyol 11 Januari 2026 02:00
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 11 Januari 2026 06:43 -
tim nasional 10 Januari 2026 18:23 -
tim nasional 10 Januari 2026 01:35 -
tim nasional 10 Januari 2026 01:25 -
tim nasional 10 Januari 2026 01:15 -
tim nasional 10 Januari 2026 00:47
MOST VIEWED
- Daftar Pemain yang Sempat Terpinggirkan dan Pantas Kembali ke Timnas Indonesia Era John Herdman: Selain Elkan Baggott, Siapa Lagi?
- John Herdman Sudah Pilih Asisten Lokal Timnas Indonesia? Begini Komentar Sumardji
- Reputasi dan Prestasi John Herdman vs Patrick Kluivert vs Shin Tae-yong: Siapa Lebih Mentereng?
- Bangladesh Tawarkan Uji Coba dengan Timnas Indonesia di FIFA Matchday, Respons Tak Sesuai Harapan
HIGHLIGHT
- 3 Pemain yang Bisa Cabut dari Arsenal pada Bursa T...
- 6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jend...
- 6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469153/original/002103800_1768069171-Juara_D_Academy_7_Tasya.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4565133/original/042559100_1693974529-Screenshot_20230906_103932_WhatsApp.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469147/original/050846600_1768066223-Rakernas_PDIP__2_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469146/original/021352500_1768065797-Kampung_mati_akibat_banjir_bandang_di_Tapanuli_Selatan.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469145/original/035029800_1768065250-Gempa_Bali.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469123/original/055074300_1768062401-Gempa_guncang_Talaud_Sulut.png)

