
Bola.net - Timnas Indonesia U-23 bisa berharap tuah positif dari Stadion Internasional Khalifa dalam duel kontra Korea Selatan U-23 nanti. Kedua tim bertemu di panggung perempat final Piala Asia U-23 2024.
Pasukan Shin Tae-yong sepertinya punya koneksi khusus dengan salah satu stadion besar di Qatar, Stadion Internasional Khalifa alias Abdullah bin Khalifa Stadium. Tim Garuda berhasil meraih hasil-hasil apik ketika bermain di sana.
Di kompetisi kali ini, Garuda Muda dua kali bermain di stadion tersebut dan dua kali pula berhasil meraih kemenangan. Mereka mengalahkan Australia U-23 dan Yordania U-23 untuk mengejutkan banyak pihak.
Dua kemenangan tersebut mengukuhkan posisi Timnas Indonesia U-23 sebagai runner-up klasemen akhir Grup A Piala Asia U-23 2024 dan berhak melaju ke babak perempat final.
Stadion spesial untuk Timnas Indonesia
Kemenangan atas Yordania lalu menambah panjang catatan manis Timnas Indonesia ketika berlaga di Stadion Internasional Khalifa. Menariknya, penampilan terakhir timnas di sana berakhir dengan kemenangan.
Beberapa bulan lalu, di Piala Asia 2023 level senior, Timnas Indonesia pun tampil sangat baik untuk mengalahkan Vietnam dengan skor 1-0 di fase grup.
Kini, di Piala Asia U-23 2024, Timnas Indonesia U-23 merangkai dua kemenangan beruntun. Mereka mengalahkan Australia U-23 (1-0) di matchday 2 dan membekuk Yordania U-23 (4-1) di matchday 3.
Tiga penampilan terakhir Timnas Indonesia di Stadion Internasional Khalifa berakhir dengan kemenangan. Tuah ini tentu diharapkan berlanjut ke fase gugur nanti, mengingat Garuda Muda bakal menghadapi tim tangguh Korsel U-23.
Mengharapkan tuah stadion Khalifa
Rekor positif Timnas Indonesia di Abdullah bin Khalifa Stadium tentu tidak bisa diabaikan begitu saja. Tiga kali main dan tiga kali menang, clean sheet. Kini, lawannya Korea Selatan.
Memang ada bnanyak faktor yang menentukan hasil akhir pertandingan. Permainan di lapangan dan mentalitas para pemain jauh lebih penting daripada mengharapkan tuah stadion.
Meski begitu, catatan apik ketika bermain di stadion yang satu ini seharusnya bisa jadi motivasi ekstra untuk para pemain. Mereka seolah-olah ditakdirkan untuk membekuk Korea Selatan.
Hasil Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024
Matchday 1
Qatar U-23 2-0 Indonesia U-23
(Khalid Ali Sabah (P) 45+1', Ahmed Alrawi 54')
Matchday 2
Indonesia U-23 1-0 Australia U-23
(Komang Teguh 45')
Matchday 3
Yordania U-23 1-4 Indonesia U-23
(Justin Hubner (OG) 79'; Marselino Ferdinan (P) 23', 70', Witan Sulaeman 40', Komang Teguh 86')
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 25 November 2025 18:15Usai Tinggalkan Timnas Indonesia, Alex Pastoor Buka Peluang Latih Ajax Amsterdam
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 26 November 2025 12:21 -
Bolatainment 26 November 2025 12:12 -
Liga Champions 26 November 2025 11:59 -
Liga Champions 26 November 2025 11:57 -
Liga Champions 26 November 2025 11:44 -
Liga Champions 26 November 2025 11:19
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 26 November 2025 10:42 -
tim nasional 26 November 2025 10:40 -
tim nasional 26 November 2025 10:27 -
tim nasional 25 November 2025 19:08 -
tim nasional 25 November 2025 18:19 -
tim nasional 25 November 2025 18:15
MOST VIEWED
- Tak Ada Shin Tae-yong Dalam Daftar 5 Kandidat Pelatih Timnas Indonesia Meski Namanya Masih Diajukan Exco PSSI
- Media Inggris Sebut Tangan Kanan Arne Slot Liverpool Jadi Kandidat Pelatih Timnas Indonesia!
- Klaim Media Uzbekistan: Negosiasi Timur Kapadze Sebagai Pelatih Indonesia Masuk Tahap Final
- Ragnar Oratmangoen Cetak Gol Lagi Usai Puasa 1 Tahun Lebih: Drama di Ujung Laga, FCV Dender Menang Kali Pertama
HIGHLIGHT
- 7 Pemain dengan Jumlah Assist Terbanyak Sepanjang ...
- 10 Pemain Termuda Sepanjang Sejarah Liga Champions...
- 4 Calon Pengganti Benjamin Sesko di Manchester Uni...
- 8 Penendang Penalti Terbaik Sepanjang Masa di Prem...
- Nasib Penggawa Inter Milan Peraih Treble 2010: Dar...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5424079/original/086332600_1764132583-hari_peringatan_korban_kecelakaan_lalin.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5424044/original/030657200_1764131018-52849dd0-061d-4666-bc04-84d17b11afb6.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5239581/original/095317800_1748844784-Screenshot_20250602_092453_YouTube.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5195276/original/072014600_1745336400-IMG-20250422-WA0071__1_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5423958/original/030669600_1764126745-IMG_9375.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4567055/original/020786000_1694077789-20230907-Direktur-Utama-ASDP-Ira-Puspadewi-Herman-8.jpg)

