
Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong membagikan kabar baik. Nathan Tjoe A-On akan segera kembali ke Skuad Garuda Muda untuk Piala Asia U-23 2024.
Nathan Tjoe-A-On sebelumnya telah meninggalkan Timnas Indonesia U-23. Padahal, perjuangan Skuad Garuda Muda di Piala Asia U-23 2024 belum selesai.
Nathan Tjoe-A-On terpaksa cabut dari Qatar karena harus kembali ke SC Heerenveen. Klub Liga Belanda itu hanya memberikannya izin selama seminggu untuk tampil bersama Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024.
Namun, berkat lobi-lobi tingkat tinggi dari Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir, Nathan Tjoe-A-On bisa balik lagi ke Timnas Indonesia U-23 untuk babak delapan besar Piala Asia U-23 2024.
Kepastian dari Shin Tae-yong
Nathan Tjoe-A-On berpeluang bermain ketika Timnas Indonesia U-23 menghadapi lawan berat, Korea Selatan. Pertandingan babak delapan besar Piala Asia U-23 2024 itu bakal berlangsung pada Kamis (24/4) di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar.
"Jangan khawatir, Nathan pasti datang. Jadi boleh dinantikan dan ingin disampaikan kepada masyarakat seperti itu," ujar Shin Tae-yong.
Timnas Indonesia U-23 memerlukan jasa Nathan Tjoe-A-On untuk melawan Korea Selatan. Pasalnya, pemain berusia 22 tahun itu bermain apik sebagai gelandang bersama Ivar Jenner.
Nathan Tjoe-A-On bisa tampil sama baiknya ketika bertahan maupun menyerang. Pemain yang dipinjam SC Heerenveen dari Swansea City itu juga dapat memiliki umpan-umpan terukur yang memuluskan strategi Timnas Indonesia U-23.
Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-23 untuk Piala Asia U-23 2024
Kiper: Ernando Ari Sutaryadi, Adi Satryo, Daffa Fasya.
Bek: Rizky Ridho, Justin Hubner, Komang Teguh, Muhammad Ferarri, Pratama Arhan, Dony Tri Pamungkas, Bagas Kaffa, Ilham Rio Fahmi, Nathan Tjoe-A-On
Gelandang: Ivar Jenner, Arkhan Fikri, Rayhan Hannan, Ikhsan Nul Zikrak, Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman, Jeam Kelly Sroyer, Fajar Fathur Rahman.
Penyerang: Rafael Struick, Ramadhan Sananta, Hokky Caraka.
Hasil Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024
Grup A
Matchday 1, 15 April 2024
Qatar U-23 2-0 Indonesia U-23
(Khalid Ali Sabah (P) 45+1', Ahmed Alrawi 54')
Matchday 2, 18 April 2024
Indonesia U-23 1-0 Australia U-23
(Komang Teguh 45')
Matchday 3, 21 April 2024
Yordania U-23 1-4 Indonesia U-23
(Justin Hubner (OG) 79'; Marselino Ferdinan (P) 23', 70', Witan Sulaeman 40', Komang Teguh 86')
(Fitri Apriani/Bola.net)
Advertisement
Berita Terkait
-
Asia 12 Januari 2026 02:51Hasil Thailand U-23 vs Irak U-23: Skor 1-1, Gol Menit 85 Selamatkan Gajah Perang!
-
Bundesliga 12 Januari 2026 02:08Hasil Monchengladbach vs Augsburg: Kevin Diks Cetak Gol, Tuan Rumah Pesta 4-0
-
Tim Nasional 11 Januari 2026 06:43Mengenal Cesar Meylan, Si Jenius Tangan Kanan John Herdman di Timnas Indonesia
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 12 Januari 2026 07:39 -
Liga Inggris 12 Januari 2026 07:35 -
Liga Spanyol 12 Januari 2026 07:00 -
Liga Italia 12 Januari 2026 07:00 -
Liga Spanyol 12 Januari 2026 06:53 -
Liga Inggris 12 Januari 2026 06:50
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 11 Januari 2026 06:49 -
tim nasional 11 Januari 2026 06:43 -
tim nasional 10 Januari 2026 18:23 -
tim nasional 10 Januari 2026 01:35 -
tim nasional 10 Januari 2026 01:25 -
tim nasional 10 Januari 2026 01:15
MOST VIEWED
- Daftar Pemain yang Sempat Terpinggirkan dan Pantas Kembali ke Timnas Indonesia Era John Herdman: Selain Elkan Baggott, Siapa Lagi?
- Jamie Vardy Bersinar Tapi Emil Audero Kecolongan 2 Kali, Cremonese Ditahan Imbang Cagliari
- Hasil Roma vs Sassuolo: Underperform, Jay Idzes Pulang Dengan Tangan Hampa Dari Ibukota
- Bangladesh Tawarkan Uji Coba dengan Timnas Indonesia di FIFA Matchday, Respons Tak Sesuai Harapan
HIGHLIGHT
- Daftar 5 Wasit Terbaik Dunia 2025: Michael Oliver ...
- 3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
- 7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho...
- 6 Rekor Mustahil yang Bisa Dihancurkan Cristiano R...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469706/original/059077500_1768178285-WhatsApp_Image_2026-01-12_at_06.20.51.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469669/original/045575000_1768158450-Man_Utd_vs_Brighton_Danny_Welbeck.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469648/original/052265700_1768143787-AP26011531976527.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469651/original/030934700_1768144054-IMG_3115.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469626/original/082907000_1768140548-WhatsApp_Image_2026-01-11_at_20.18.34__1_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469623/original/019184600_1768139865-WhatsApp_Image_2026-01-11_at_20.16.36.jpeg)
