
Bola.net - Gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye, buka suara soal kelebihan Timnas Vietnam. Pemain berusia 29 tahun itu menilai The Golden Star piawai dalam bermain umpan jauh dan mengandalkan lari para pemainnya.
Indonesia bertandang ke markas Vietnam pada matchday keempat Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026, Selasa 26 Maret 2024. Laga ini akan dimainkan di Stadion My Dinh, mulai pukul 19.00 malam WIB.
Di atas kertas, Indonesia punya beberapa keunggulan atas Vietnam. Salah satunya adalah dua kemenangan beruntun yang didapat Egy Maulana Vikri dan kolega saat berjumpa Vietnam pada pertemuan terakhir.
Namun, Vietnam yang akan bermain di depan publik mereka sendiri tentu tidak bisa dianggap remeh. Mereka tidak pernah kalah dari Indonesia, di kandang sendiri, sejak 2004. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Timnas Vietnam: Sangat Fisik, Umpan Jauh, dan Lari
Thom Haye dipastikan bisa bermain pada duel antara Indonesia dan Vietnam di Stadion My Dinh. Setelah menyaksikan langsung permainan Vietnam pada laga lawan Indonesia di Stadion Gelora Bung Karno, dia punya gambaran soal kekuatan sang lawan.
Menurut Thom Haye, ada beberapa kelebihan dari Vietnam yang harus jadi catatan kubu Indonesia.
"Mereka (Vietnam) bisa bermain sangat fisik, jadi saya pikir Anda harus mempersiapkan diri untuk itu. Satu di antara kelebihan mereka adalah mereka bisa melepaskan operan jauh dan banyak pemain yang bisa berlari," kaya Thom Haye.
"Jadi saya pikir sangat penting bagi kita untuk tetap fokus dalam hal itu. Saya pikir jika kami bisa memainkan bola dan tidak membiarkan mereka melepaskan operan jauh terlalu banyak, maka kami bisa memiliki lebih banyak kendali dalam permainan," sambungnya.
Timnas Indonesia Kehilangan Banyak Pemain Kunci
Selain faktor keunggulan sang lawan, Thom Haye juga mengungkap faktor lain yang membuat duel lawan Vietnam tidak akan mudah. Indonesia bakal kehilangan banyak pemain kunci, baik karena sakit, cedera, dan akumulasi kartu.
Sandy Walsh absen karena sanksi. Marck Klok absen karena cedera. Lalu, ada Ivar Jenner, Dimas Drajad, Nadeo Argawinata, dan Pratama Arhan yang absen karena sakit.
"Ya, seperti yang saya katakan, agak sulit karena kami tidak memiliki seluruh tim bersama-sama, tetapi dengan orang-orang yang merasa baik. Kami memiliki beberapa sesi latihan yang bagus, jadi saya pikir kami sudah siap dengan baik," ucap Thom Haye.
Sumber: PSSI
Hasil dan Klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026
Klasemen Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia (c) FIFA
16 November 2023
- Iraq 5-1 Indonesia (Bashar Rasan 20', Jordi Amat 35'-bd, Osama Rashid 60'Youssef Amyn 81', Ali Al Zubaidi 88'; Pattynama 45+3')
- Filipina 0-2 Vietnam (Nguyen Van Toan 16', Nguyen Dinh Bac 90+4')
21 November 2023
- Filipina 1-1 Indonesia (Patrick Reichelt 23'; Saddil Ramdani 70')
- Vietnam 0-1 Iraq (Ali 90+7')
21 Maret 2024
- Indonesia 1-0 Vietnam (Egy Maulana Vikri 52')
- Iraq 1-0 Filipina (Mohanad Ali 84')
26 Maret 2024
- 19.00 WIB: Vietnam v Indonesia
- 18.00 WIB: Filipina v Iraq
6 Juni 2024
- Indonesia v Iraq
- Vietnam v Filipina
11 Juni 2024
- Iraq v Vietnam
- Indonesia v Filipina
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 16:12
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 20:28
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 20:17
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 19:35
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 19:28
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 18:14
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 18:02
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 22 Oktober 2025 20:28
-
tim nasional 22 Oktober 2025 17:48
-
tim nasional 22 Oktober 2025 10:47
-
tim nasional 22 Oktober 2025 09:45
-
tim nasional 22 Oktober 2025 09:43
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:50
MOST VIEWED
- Update dari Sumardji soal Pelatih Baru Timnas Indonesia: Rumor Louis van Gaal Kemungkinan Tidak Benar
- Rumor Buyar, Louis van Gaal Bukan Pelatih Timnas Indonesia
- Kata-Kata Berkelas Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup C SEA Games 2025
- Karier Mees Hilgers di FC Twente Tamat: Tolak Kontrak Baru, Tak Akan Dimainkan, Diputuskan di Bursa Transfer Musim Dingin
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...