
Bahkan, kata Wakil Sekretaris Tim Persijap Jepara, Nurjamil ketika dihubungi dari Semarang, Selasa, evaluasi tersebut bisa saja berakhir dengan pencoretan terhadap pemain asing karena tidak memberikan kontribusi pada tim.
"Pelatih Persijap, Suimin Diharja bakal melakukan evaluasi terhadap keberadaan pemain asing di tim ini dan tidak menutup kemungkinan ada pemain asing yang akan dicoret dari tim," katanya.
Pada putaran pertama ini, tim Laskar Kalinyamat ini memakai empat dari lima kuota pemain asing, yaitu Evaldo Silva, Yung Seong Min, Javier Perez, dan Gustavo "Guti" Riberio.
Menurut dia, berdasarkan pandangan manajemen ada pemain asing yang tidak maksimal dalam memberikan kontribusi pada tim karena belum pernah tampil dalam suatu pertandingan selama 2X45 menit.
Ketika ditanya pemain asing yang akan dievaluasi bahkan kemungkinan dicoret dari tim, Nurjamil mengatakan, kalau soal ini kewenangan dari pelatih, tetapi yang jelas ada.
Padahal, kata dia, keberadaan pemain asing di tubuh tim Persijap diharapkan menjadi pilar dan mampu mengangkat prestasi tim, tetapi ternyata ada yang tampil kurang maksimal.
Makanya, kata dia, pertandingan uji coba melawan tim Legiun Asing di Stadion Gelora Bumi Kartini (GBK) Jepara, Rabu (22/12), sekaligus untuk memantau pemain asing yang layak dimasukkan dalam tim pada putaran kedua mendatang.
Ia menambahkan, tim Legiun Asing itu terdiri dari pemain asing yang pada putaran pertama ini belum mendapatkan tim. "Pelatih akan memantau kemungkinan ada pemain asing yang layak masuk tim ini," katanya.
Usai pertandingan uji coba melawan Legiun Asing ini, Evaldo Silva dan kawan-kawan akan kembali memainkan pertandingan uji coba melawan Arema Indonesia di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu (26/12).
Dua pertandingan uji coba ini untuk mengisi masa istirahat yang cukup lama (sekitar satu setengah bulan lebih). Persijap kembali turun ke lapangan pada 5 Januari 2011 melawan tuan rumah Sriwijaya FC Palembang.
Kemudian pada 8 Januari 2011 melawan tuan rumah Persib Bandung, 12 Januari melawan Deltras Sidoarjo, dan 15 Januari melawan tuan rumah Persela Lamongan. (ant/cax)
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 15 Januari 2026 10:04 -
Liga Inggris 15 Januari 2026 10:01 -
Liga Italia 15 Januari 2026 10:00 -
Tim Nasional 15 Januari 2026 09:48 -
Tim Nasional 15 Januari 2026 09:47 -
Bola Dunia Lainnya 15 Januari 2026 09:29
MOST VIEWED
- Thom Haye Dapat Ancaman Pembunuhan Setelah Bawa Persib Menang 1-0 atas Persija: Saya Minta Berhenti
- Beckham Putra soal Bruno Tubarao Dikartu Merah Usai Injak Kakinya: Alhamdulillah Mereka Selalu Terpancing Ketengilan Saya
- Pelatih Persija Jawab Rumor Kedatangan Fajar Fathur Rahman Usai Kalah dari Persib
- Rencana Besar John Herdman: 3 Minggu Lagi Staf Pelatih Timnas Indonesia Rampung, Prioritaskan Talenta Lokal
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...












:strip_icc()/kly-media-production/medias/5440776/original/031982600_1765444337-10.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5473048/original/077316300_1768385202-Screenshot_2026-01-14_170226.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5331204/original/078939100_1756389482-IMG-20250828-WA0030.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5473473/original/016061600_1768446086-PHOTO-2026-01-15-09-28-56.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5473449/original/068005600_1768444849-1000776522.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4051482/original/065746100_1655119052-Pengerukan-Lumpur-Waduk-Pluit-IQBAL-8.jpg)

