
Bola.net - - Apiknya penampilan para penggawa muda Arema FC sepanjang Piala Presiden 2017 mendapat acungan jempol manajemen klub tersebut. Mereka menyebut penampilan Nasir dan kawan-kawan telah melebihi ekspektasi.
Penampilan solid para pemain muda Arema FC telah berbuah manis. Klub berlogo singa mengepal ini memastikan diri lolos ke Delapan Besar Piala Presiden 2017 dengan status juara Grup 2. Selain itu, tiga pemain Arema FC juga masuk dalam seleksi timnas U-22. Mereka yaitu, Bagas Adi Nugraha, Hanif Sjahbandi dan Nasir.
"Jujur saja, penampilan mereka melebihi ekspektasi kami. Awalnya, kami memang punya ekspektasi sendiri pada anak-anak muda ini. Namun, penampilan mereka melebihi ekspektasi ini," ujar General Manager Arema FC, Ruddy Widodo.
Menurut Ruddy, meski telah melebihi ekspektasi, para pemain muda Arema ini tak boleh jemawa dan besar kepala. Pasalnya, masih ada sejumlah kekurangan yang harus terus dibenahi. "Kekurangan memang masih ada. Namun, saya harap dan yakin ke depannya akan terus berbenah," tuturnya.
Ruddy menyebut solidnya permainan young guns Arema ini tak semata karena kehebatan mereka belaka. Menurut pria berusia 45 tahun tersebut, para pemain senior Arema juga banyak memberi andil pada hal ini.
"Alhamdulillah, anak-anak muda ini ditopang pemain-pemain senior. Mudah-mudahan, dengan arahan senior-senior macam Kurnia Meiga, Ahmad Bustomi, Johan Ahmat Farizi dan Arthur Cunha, mereka bakal terus berkembang," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 13 Januari 2026 19:31Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
-
Bola Indonesia 13 Januari 2026 14:55Marcos Santos Puji Kerja Keras Arema FC Usai Menang atas Persik Kediri
-
Bola Indonesia 10 Januari 2026 17:53
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 14 Januari 2026 16:45 -
Liga Inggris 14 Januari 2026 16:40 -
Liga Eropa Lain 14 Januari 2026 16:32 -
Liga Spanyol 14 Januari 2026 16:13 -
Liga Inggris 14 Januari 2026 16:08 -
Liga Inggris 14 Januari 2026 16:07
MOST VIEWED
- Tempat Menonton Persib vs Persija Sore Ini di Indosiar dan Vidio - BRI Super League
- Jadwal Siaran Langsung Persib vs Persija di BRI Super League di Indosiar dan Vidio, Jumat 11 Januari 2026
- Thom Haye Dapat Ancaman Pembunuhan Setelah Bawa Persib Menang 1-0 atas Persija: Saya Minta Berhenti
- Hasil Persib vs Persija: Gol Beckham Putra, Kartu Merah, dan Kemenangan untuk Maung Bandung
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/2040860/original/072763400_1522312913-Aurelie_Moeremans__10_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5292222/original/022875000_1753247405-efee62e2-84c3-4d97-89c6-32bf7b5f099d.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4214314/original/049594200_1667531813-011056000_1662971922-Bus_Transjakarta_Kembali_Beroperasi_24_Jam-merdeka-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5142463/original/096206600_1740456525-WhatsApp_Image_2025-02-25_at_5.21.04_AM.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5386100/original/014549200_1760954215-5.jpg)

