
Bola.net - Penjaga gawang Real Madrid, Iker Casillas, mengaku jika dirinya tengah mempertimbangkan peluang untuk hengkang, usai tersisih dari skuat utama.
Hingga saat ini, Casillas tercatat sudah absen bermain secara reguler bersama tim utama El Real sejak Januari silam. Pergantian pelatih dari Jose Mourinho ke tangan Carlo Ancelotti rupanya tak membawa perubahan berarti pada kariernya.
Pada bursa transfer musim panas kemarin, nama kiper timnas Spanyol itu sempat dikaitkan dengan beberapa klub. Meski kerap membantah, namun kini Casillas agaknya mulai jengah dengan situasi yang dialaminya di bench Real.
"Jika seorang pemain tidak bermain, maka ia akan mulai berpikir untuk membuat sebuah keputusan. Saya juga manusia, seorang pemain biasa. Saya tak bermain selama sembilan bulan dan saya bukan robot," ujar Casillas.
Casillas pun menegaskan jika untuk saat ini dirinya memang masih berharap bisa kembali ke skuat utama, sekaligus bertahan di klub. Namun jika ia mulai ragu, maka ia bakal mengajukan permohonan hengkang.
"Jika tiga bulan sejak September, di mana tidak ada perubahan dan anda tetap menanyakan hal serupa, mungkin saya akan berpikir untuk segera hengkang." [initial]
(gl/atg)
Hingga saat ini, Casillas tercatat sudah absen bermain secara reguler bersama tim utama El Real sejak Januari silam. Pergantian pelatih dari Jose Mourinho ke tangan Carlo Ancelotti rupanya tak membawa perubahan berarti pada kariernya.
Pada bursa transfer musim panas kemarin, nama kiper timnas Spanyol itu sempat dikaitkan dengan beberapa klub. Meski kerap membantah, namun kini Casillas agaknya mulai jengah dengan situasi yang dialaminya di bench Real.
"Jika seorang pemain tidak bermain, maka ia akan mulai berpikir untuk membuat sebuah keputusan. Saya juga manusia, seorang pemain biasa. Saya tak bermain selama sembilan bulan dan saya bukan robot," ujar Casillas.
Casillas pun menegaskan jika untuk saat ini dirinya memang masih berharap bisa kembali ke skuat utama, sekaligus bertahan di klub. Namun jika ia mulai ragu, maka ia bakal mengajukan permohonan hengkang.
"Jika tiga bulan sejak September, di mana tidak ada perubahan dan anda tetap menanyakan hal serupa, mungkin saya akan berpikir untuk segera hengkang." [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 5 Oktober 2025 01:25
Lamine Yamal Cedera Lagi, Hansi Flick Tak Yakin Bisa Tampil di El Clasico
-
Liga Spanyol 5 Oktober 2025 01:00
Link Live Streaming Real Madrid vs Villarreal - Nonton La Liga di Vidio
-
Liga Spanyol 4 Oktober 2025 16:43
-
Liga Spanyol 4 Oktober 2025 15:25
Meski Jarang Main, Rodrygo Merasa Lebih Nyaman di Era Xabi Alonso
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 5 Oktober 2025 01:38
-
Liga Italia 5 Oktober 2025 01:36
-
Liga Spanyol 5 Oktober 2025 01:25
-
Liga Inggris 5 Oktober 2025 01:20
-
Liga Inggris 5 Oktober 2025 01:15
-
Liga Inggris 5 Oktober 2025 01:10
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- Tak Selalu Sempurna, Ini 5 Penalti Terburuk Lionel...
- 10 Kuda Hitam Liga Champions yang Bisa Bikin Kejut...
- 5 Pemain Muda yang Bisa Jadi Kejutan di Liga Champ...
- Peta Panas Pelatih Premier League: Slot Nyaman, Am...
- 6 Pemain Top yang Gabung Klub Liga Arab Saudi Musi...
- Deretan Pemain dengan Gaji Fantastis di La Liga 20...
- 3 Klub Premier League yang Bisa Rekrut Gianluigi D...