
Bola.net - Lionel Messi biasanya jadi pemain yang menggendong Timnas Argentina. Namun, saat Argentina berhadapan dengan Ekuador, justru Messi yang digendong oleh rekan satu timnya.
Argentina bertemu Ekuador pada duel 8 Besar Copa America 2024, Jumat 6 Juli 2024. Pada duel di Stadion NRG itu, Argentina menang 4-2 pada babak adu penalti dan lolos ke semifinal.
Sebelum harus berjuang hingga babak adu penalti, Argentina imbang 1-1 lawan Ekuador. Gol Lisandro Martinez pada menit ke-35 dibalas Kevin Rodriguez pada menit 90+1.
Idealnya, Lionel Messi jadi pemain kunci bagi Argentina. Namun, pada duel lawan Ekuador ini, Messi seolah menghilang dari atas lapangan. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Ketika Messi Digendong Rekannya

Lionel Scaloni memakai formasi 4-4-2 pada duel lawan Ekuador. Lionel Messi berduet dengan Lisandro Martinez di lini depan. Duet ini tidak bermain optimal pada babak pertama, walau Argentina bikin satu gol.
Messi bermain penuh, akan tetapi tidak cukup menonjol. Dikutip dari WhoScored, Messi hanya mampu melepas satu shot saja. La Pulga juga hanya mencatat satu umpan kunci.
WhoScored memberikan rating 5.8 untuk aksi Messi. Ini adalah rating paling rendah dibanding pemain Argentina lain. Rodrigo De Paul juga mendapat rating 5.8 pada duel lawan Ekuador.
Salah satu momen buruk Messi terjadi pada adu penalti. Eksekusi dengan teknik panenka Messi gagal jadi gol. Pada laga ini, Messi digendong rekannya terutama kiper Emi Martinez.
Lionel Messi Tidak Bugar?

Lionel Messi tidak berada pada level yang tepat pada duel lawan Ekuador. Salah satu alasannya mungkin kondisi fisik. Messi sempat diragukan bisa bermain lawan Ekuador karena faktor kebugaran.
Messi mengalami cedera pada duel lawan Chile di fase grup. Dia absen pada laga lawan Peru. Nah, sehari sebelum duel lawan Ekuador, kebugaran Messi masih diragukan.
"Kami akan memutuskan berdasarkan respons yang kami dapatkan hari ini. Kami akan mencoba membuatnya bermain dan jika tidak, kami akan mencoba mencari hal terbaik untuk tim," ucap pelatih Lionel Scaloni.
Sumber: WhoScored/beIN Sport
Jadwal 8 Besar Copa America 2024

Jumat, 5 Juli 2024
- 08.00 WIB: Argentina vs Ekuador - Indosiar, Vidio
Sabtu, 6 Juli 2024
- 08.00 WIB: Venezuela vs Kanada - Indosiar, Vidio
Minggu, 7 Juli 2024
- 05.00 WIB: Kolombia vs Panama - Indosiar, Vidio
- 08.00 WIB: Uruguay vs Brasil - Indosiar, Vidio
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:45 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:29Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
-
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:09 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Januari 2026 17:23 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:59 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 16:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:09
BERITA LAINNYA
-
amerika latin 30 November 2025 11:40 -
amerika latin 18 November 2025 16:21 -
amerika latin 18 November 2025 06:30 -
amerika latin 14 November 2025 17:16 -
amerika latin 13 November 2025 23:10 -
amerika latin 15 Oktober 2025 10:37
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/2324058/original/029514300_1533785565-508390.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479752/original/002740200_1768988813-2d8a8ac0-e1a1-497e-941e-a229e99a393a.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478844/original/040720200_1768943914-BodoGlimt_vs_Man_City_lagi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479692/original/057742100_1768986387-Juru_Bicara_KPK_Budi_Prasetyo.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479735/original/039501900_1768987850-Kades_di_Sragen_mandi_lumpur.webp)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478841/original/029387100_1768943182-AP26020727701192.jpg)
