Akhir Clean Sheet 889 Menit Alisson Becker
Gia Yuda Pradana | 8 Juli 2019 15:00
Bola.net - Gawang yang dikawal Alisson Becker akhirnya bobol juga. Final Copa America 2019 menjadi akhir catatan clean sheet impresifnya.
Tuan rumah Brasil melawan Peru dalam partai final Copa America 2019 di Estadio do Maracana, Rio de Janeiro, Senin (08/7). Brasil menang 3-1 dan menyabet gelarnya yang ke-9.
Satu gol yang dicetak Peru lewat penalti Paolo Guerrero adalah satu-satunya gol yang bersarang di gawang Brasil yang dijaga Alisson sepanjang turnamen ini, tak termasuk adu penalti.
Everton Soares membuka keunggulan Brasil dengan tendangan kaki kanan meneruskan crossing Gabriel Jesus di menit 15. Peru sempat menyamakan kedudukan lewat penalti Paolo Guerrero di menit 44 usai Thiago Silva divonis handball, tapi Brasil kembali memimpin melalui gol Gabriel Jesus dari assist Arthur saat injury time babak pertama. Jesus diusir dengan kartu kuning kedua di menit 70, tapi itu tak menghalangi langkah Brasil menuju kemenangan. Penalti Richarlison pada menit 90, setelah Everton dilanggar di dalam kotak, membawa Brasil berpesta.
Alisson akhirnya kebobolan setelah 889 menit clean sheet di semua kompetisi. Ini bukan cuma bersama Brasil.
Scroll terus ke bawah.
Liverpool dan Brasil
Alisson kebobolan setelah 889 menit clean sheet di semua kompetisi bersama klub (Liverpool) dan tim nasional. Sebelum ini, terakhir kali dia kebobolan adalah dalam laga Premier League melawan Newcastle pada 4 Mei 2019.
Gol terakhir Newcastle ke gawang Liverpool yang dijaga Alisson dalam laga itu dicetak oleh Salomon Rondon pada menit 54. Liverpool menang 3-2.
Sejak itu, tak ada lagi gol yang bersarang di gawang Alisson, sampai menit 44 melawan Peru di Maracana.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Tetapkan Target Minimal untuk Arne Slot Musim Ini
Liga Inggris 18 Januari 2026, 23:21
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 18 Januari 2026, 17:03
-
Man of the Match Liverpool vs Burnley: Florian Wirtz
Liga Inggris 18 Januari 2026, 00:47
LATEST UPDATE
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
LATEST EDITORIAL
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19









