Argentina Sekarang Sebagus Barcelona 2008-2009? Leo Messi: Iya Mirip
Richard Andreas | 18 Oktober 2023 14:39
Bola.net - Argentina lagi-lagi tampil perkasa untuk menundukkan tim lawan. Kali ini Peru yang jadi korban, kalah 0-2 dari La Albiceleste di Estadio Nacional de Lima, Kualifikasi Piala Dunia 2026, Rabu (18/10/2023).
Pertandingan tersebut dikontrol Argentina dengan baik. Skuad Lionel Scaloni tampil solid selama 90 menit. Messi memborong dua gol di menit ke-32 dan ke-42.
Usai laga, Messi bicara soal gaya main Argentina yang sekarang. Sejak berlaga di Piala Dunia 2022 lalu, Argentina terus berkembang pesat di bawah bimbingan Lionel Scaloni.
Bahkan muncul perbandingan antara Argentina yang sekarang dengan Barcelona era keemasan belasan tahun silam. Apa kata Messi?
Mirip dengan Barcelona
Membandingkan tim mana pun dengan era emas Barcelona memang sulit. Barcelona era 2008-2009 adalah tim super yang hampir tidak bisa dikalahkan. Mereka merevolusi sepak bola dengan tiki-taka.
Biar begitu, Messi terdengar percaya diri ketika menyebut bahwa skuad Argentina yang sekarang pun berada di level yang hampir sama.
"Tim kami terus bermain lebih baik dan lebih baik. Barcelona yang pernah saya bela dahulu adalah tim terbaik dalam sejarah, bukan begitu?" ujar Messi.
"Namun, tim yang satu ini [Argentina] sangat mirip. Saya kira kami sudah membuktikan itu dengan jadi juara Copa Amerika dan juara dunia."
Gaya main jelas
Gaya main Argentina sekarang jauh lebih solid. Mereka punya taktik dan pendekatan yang jelas di lapangan. Siapa pun lawannya, Argentina akan menunjukkan dominasi yang sama.
"Kami punya pemain-pemain hebat. Tidak peduli siapa lawan kami, tidak banyak perubahan yang terlihat karena kami memiliki permainan yang sangat menonjol dan sesuai dengan kami," lanjut Messi.
"Kami berharap untuk terus berkembang di jalur ini," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Aksi Magis Lamine Yamal di Anoeta Tak Selamatkan Barcelona dari Kekalahan
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 10:52
-
Kekalahan Perdana Barcelona dalam 12 Laga, Begini Komentar Hansi Flick
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 09:43
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 08:52
LATEST UPDATE
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







