Diego Maradona dan Mitos-nya yang Meninggalkan Dunia
Asad Arifin | 26 November 2020 10:29
Bola.net - Diego Maradona meninggal dunia pada Rabu (25/11/2020) malam WIB. Sang legenda meninggal pada usia 60 tahun karena serangan jantung.
Sebelum meninggal, Maradona sempat dirawat karena di rumah sakit selama beberapa hari. Namun, dia dinyatakan sembuh dan boleh pulang beberapa waktu yang lalu.
Akhirnya, sang pemilik gol 'Tangan Tuhan' berpulang. Maradona meninggal dan membuat dunia berduka. Bukan hanya Argentina, tetapi juga Naples, dan penjuru dunia lainnya.
Diego Simeone, pelatih Atletico Madrid, ikut merasakan duka yang mendalam. Simeone pernah menjadi rekan satu tim Maradona pada Piala Dunia 1994. Mereka juga sempat membela tim yang sama yakni Sevilla.
Mitos itu Telah Pergi
Diego Simeone sedang memimpin pasukannya melawan Lokomotiv Moskow ketika mendengar kabar Maradona meninggal. Pelatih dengan julukan El Cholo itu pun kalut dalam kesedihan begitu laga usai.
"Ini berat," ucap Simeone dikutip dari Goal International.
"Ketika mereka menelpon Anda dan bilang bahwa Maradona meninggal dunia, Anda berpikir 'ah, Maradona tidak boleh meninggal'," sambung Simeone.
Simeone memandang Maradona sebagai sosok yang penting. Bukan hanya bagi dirinya sendiri, tetapi juga bagi sepak bola. Maradona bisa memberi energi untuk bersenang-senang dengan sepak bola.
"Sebuah mitos meninggalkan kita, pria Argentina yang menularkan pemberontakan untuk bertarung dengan hal positif dan negatif, tetapi selalu maju," kata El Cholo.
Kesan yang Mendalam

Diego Simeone beruntung pernah ada di tim yang sama dengan Diego Maradona. Baginya, Maradona telah memberi banyak kesan mendalam untuk Simeone muda. Simeone yang saat itu belum menjadi siapa-siapa di sepak bola.
"Maradona menyambut saya dengan cara yang spektakuler di Sevilla, saya masih muda. Saat mereka memberi tahu tentang situasi ini [Maradona sekarat] Anda berkata, 'Itu tidak mungkin, dia selalu sembuh'," katanya.
"Kali ini dia tidak bisa, tapi dia akan selalu bersama kami, terutama Argentina, dia adalah mitos dan itu memberi kami banyak kesedihan dan rasa hampa. Itu tidak mungkin. Pelukan untuk keluarga terdekatnya," kata Diego Simeone.
Sumber: Goal International
Baca Ini Juga:
- Potret Duka Napoli dan Argentina Usai Maradona Tutup Usia
- Diego Maradona Tiada, Video Pemanasan Nyentriknya yang Melegenda Kembali Viral
- Menelusuri Hubungan Lionel Messi dengan Diego Maradona
- Usai Duel di Lapangan, Zidane dan Conte Ucapkan Duka untuk Maradona
- Virus Corona Segera Hilang, dan Permintaan Terakhir Diego Maradona Sebelum Tutup Usia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 08:52
-
Rating Pemain Barcelona setelah Terkapar di Markas Real Sociedad
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Real Sociedad vs Barcelona: Lamine Yamal
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 06:46
-
Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 06:08
-
Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 00:27
LATEST UPDATE
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26





