Arab Saudi Kalah 2-3 dari Bahrain, Belum Mampu Bangkit Usai Dikalahkan Timnas Indonesia
Ari Prayoga | 23 Desember 2024 16:38
Bola.net - Arab Saudi belum mampu bangkit usai dikalahkan Timnas Indonesia. Pasukan Herve Renard dipaksa menyerah dengan skor 2-3 oleh Bahrain dalam laga pembuka Gulf Cup 2024, Senin (23/12/2024) dini hari WIB.
Bertanding di Jaber Al Ahmad International Stadium, Kuwait, Arab Saudi sudah tertinggal dua gol tanpa balas hingga turun minum. Bahrain mencetak gol lewat aksi Hasan Abduljabbar dan Mahdi Al Humaidan.
Memasuki babak kedua, Arab Saudi sempat memperkecil ketinggalan berkat gol Musab Al Juwayr. Sayang, Bahrain kembali menjauh berkat aksi Mohamed Marhoon.
Arab Saudi sempat kembali menipiskan jarak lewat eksekusi penalti Saleh Al Shehri. Sayang, The Green Falcons gagal mengejar ketinggalan di sisa waktu.
Hasil ini membuat Arab Saudi kini menduduki peringkat ketiga Grup B di bawah Bahrain dan Irak yang di laga lainnya sukses mengandaskkan Yaman 1-0.
Arab Saudi Belum Bangkit

Arab Saudi pun belum mampu bangkit seusai menyerah dari Timnas Indonesia pada 19 November 2024 lalu. Kala itu, Arab Saudi kalah 0-2 dari Pasukan Garuda di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.
Artinya, Herve Renard belum mampu mempersembahkan kemenangan bagi Arab Saudi dalam tiga laga resmi semenjak ia kembali ke kursi pelatih menggantikan Roberto Mancini.
Arab Saudi sejatinya meraih kemenangan 3-1 atas Trinidad dan Tobago pada 17 Desember kemarin. Namun, laga tersebut berstatus uji coba internasional.
Laga Arab Saudi Selanjutnya

Selanjutnya, Arab Saudi akan menghadapi Yaman pada Rabu (25/12/2024) dan menantang Irak tiga hari berselang.
Jika tak mampu meraih prestasi bagus di Gulf Cup 2024, bisa jadi posisi Herve Renard bakal digoyang, senasib seperti Mancini ketika timnya kelimpungan di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Arab Saudi kini masih menduduki peringkat empat Grup C, di bawah Timnas Indonesia yang menempati peringkat ketiga.
Maret 2025 mendatang, Arab Saudi akan melakoni dua laga krusial, yakni menjamu China dan melawat ke markas Jepang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:24
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:52
-
Man City Main di Lapangan Sintetis dan Beku, Pep Guardiola: Dilarang Cengeng!
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:49
-
Jadwal Lengkap Indonesia Masters 2026, 20-25 Januari 2026
Bulu Tangkis 20 Januari 2026, 08:45
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26










