Hujan Gol Warnai Pertemuan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi: PSG Menang 5-4 atas Al Nassr & Al Hilal All Star
Abdi Rafi Akmal | 20 Januari 2023 02:18
Bola.net - Laga pertama Cristiano Ronaldo di Arab Saudi tidak berakhir dengan manis. Ronaldo yang tergabung dalam Al Nassr & Al Hilal All Star tumbang 3-5 dari Paris Saint-Germain di King Fahd Stadium, Jumat (20/1/2023) WIB.
Ronaldo memborong dua gol pada laga ini (34’ p, 45+3). Dua gol tim All Star lainnya dicetak oleh Jang Hyun-soo (57’) dan Anderson Tallisca di menit ke-90+4.
Lima gol PSG sendiri masing-masing dicetak sama rata oleh Lionel Messi (3’), Marquinhos (43’), Sergio Ramos (54’), Kylian Mbappe (54’ p), dan Hugo Ekitike (78’).
Ronaldo dan Messi tidak bermain sampai akhir. Keduanya ditarik keluar secara bersamaan saat laga sudah satu jam berjalan.
All Star Mengimbangi
Secara umum, pertandingan berjalan berimbang. PSG yang turun dengan kekuatan penuh bisa diimbangi oleh para pemain bintang dari Al Nassr dan Al Hilal.
All Star hanya kalah sedikit dari segi penguasaan bola, yaitu sebanyak 48 persen. Namun, skuad besutan Marcelo Gallardo ini tidak kalah mengerikan saat menyerang.
20 tembakan dilepaskan untuk mengancam gawang PSG. Empat di antaranya merupakan big chances.
Ronaldo menyumbangkan total tujuh tembakan yang dua di antaranya diblok, sedangkan tiga di antaranya tepat sasaran.
Merata di Kubu PSG
Dari kubu PSG, ada 13 tembakan yang dilepaskan Lionel Messi dkk. Walaupun lebih sedikit, tetapi big chances-nya lebih banyak, mencapai enam kali.
Serangan PSG tidak didominasi oleh trisula Messi, Neymar, dan Mbappe, melainkan merata dilakukan seluruh pemain Les Parisiens di lapangan.
Serangan PSG juga tidak terpengaruh dengan pengurangan kuantitas. PSG bermain dengan sepuluh pemain setelah Juan Bernat diberi kartu merah di menit ke-39.
Christophe Galtier lalu memutuskan mengganti delapan pemain secara bersamaan di menit ke-60.
Susunan Pemain
Al Hilal & Al Nassr All Star (4-4-2): Owais; Ghanam (Lajami 46'), Jang, Al-Boleahi, Abdulhamid; Martinez (carillo 60'), Gustavo (Otayf 85'), Alkhaibari (Kanno 60'), Al-Dawsari (Al-Najei 85'); Marega (tallisca 46'), Ronaldo (Matheus 60').
Pelatih: Marcelo Gallardo
Paris Saint-Germain (4-3-1-2): Navas (Donnarumma 60'); Hakimi (Pembele 60'), Marquinhos (danilo 46'), Ramos (Bitshiabu 60'), Bernat; Soler (Gharbi 60'), Fabian (mendes (60'), Sanches (Vitinha 46', Ayman Kari 85'); Messi (Housni 60'); Mbappe (Ekitike 60'), Neymar (Zaire-Emery 60').
Pelatih: Christophe Galtier
Coba Baca yang Ini Juga!
- Link Live Streaming Riyadh All-Star XI vs PSG di Vidio Hari Ini: Duel Ronaldo vs Messi
- Kisah Cristiano Ronaldo Jr Menimba Ilmu Sepak Bola, Akankah Bisa Sehebat Bapaknya?
- 10 Bintang yang Identik dengan Nomor Punggung 7: Banyak Legenda Manchester United
- Jelang PSG vs Al Nassr-Al Hilal XI, Kapan Terakhir Kali Messi dan Ronaldo Bertanding di Lapangan?
- Nonton Siaran Live Streaming PSG vs Al Nassr-Al Hilal XI di Vidio Hari Ini, Jumat 20 Januari 2023
- Jadwal PSG vs Al Nassr-Al Hilal XI: Reuni Ronaldo - Messi?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








