Review AFC: Roberto Orlando Gagalkan Kemenangan Persibo
Editor Bolanet | 3 April 2013 18:19
Persibo mampu tampil apik di babak pertama. Bahkan tim asuhan Gusnul Yakin mampu unggul dua gol di babak pertama melalui gol bunuh diri James Ha pada menit ke-12 dan lesakan gol dari striker Argentina milik Persibo, Julio Cesar Alcorse pada menit ke-32.
Keputusan Persibo menurunkan tempo permainan di babak kedua berakibat fatal. Akibatnya, Sunray Cave berhasil memperkecil kedudukan pada menit ke-58 melalui gol Tsz Chun Leung.
Tersentak dengan gol tersebut, Persibo mencoba bangkit dengan meningkatkan intensitas serangan. Hasilnya gol kedua Alcorse pada menit ke-67 mampu kembali menjauhkan Persibo dari kejaran Sunray Cave.
Unggul 3-1 membuat pemain-pemain Persibo lengah. Tak lama mencetak gol, gawang Persibo harus kebobolan di menit 69, melalui pemain tengah Choi Kwok Kwai, kedudukan menjadi 3-2.
Gol tersebut memicu semangat pemain-pemain Sunray Cave. Di masa injury time, kemenangan Persibo yang sudah di depan mata buyar, setelah kapten tim Roberto Orlando berhasil menyarangkan golnya, melalui tendangan bebas. Persibo harus puas ditahan imbang 3 - 3, oleh wakil Hongkong Sunrey Cave.
Dengan hasil tersebut, Persibo masih tetap terjerembab di dasar klasemen Grup F AFC Cup dengan koleksi satu poin. Sementara Sunray Cave berada setingkat di atas Persibo dengan poin sama. Sedangkan peringkat pertama dan kedua ditempati New Radiant dan Yangon United dengan koleksi sama, enam poin. (ars/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Novan Sasongko Bereuni dengan Mantan Rekannya di Persibo Bojonegoro
Bola Indonesia 26 Oktober 2020, 22:03
-
Kalahkan Persibo 2-1, Timnas U-18 Masih Banyak Kekurangan
Tim Nasional 18 Juli 2019, 19:27
-
Tiga Klub Liga 3 Jawa Timur Siap Beri Perlawanan untuk Timnas U-18
Tim Nasional 17 Juli 2019, 19:08
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








