Tonga BSC Gagal Bendung Serangan CLS Knights
Editor Bolanet | 2 April 2013 17:34
Rachmad Febri Utomo yang masuk sebagai pemain pengganti di kuarter pertama menjadi torpedo yang tidak mampu dibendung oleh sistem pertahanan Tonga BSC. Satu-satunya cara menghentikan small forward lincah ini ialah dengan melakukan pelanggaran. Febri sukses memasukkan empat dari enam tembakan bebasnya.
Selain ancaman kecepatan penetrasi dari Febri, Tonga BSC juga kewalahan dengan bidikan-bidikan jauh dari Jeffry Bong. Jeffry memasukkan dua dari tiga tembakan tiga angkanya sebagai bagian dari keunggulan tipis CLS Knights di kuarter pertama, 18-14.
Serangan CLS Knights semakin variatif di kuarter kedua. Febri tidak lagi diturunkan. Jeffry pun hanya bermain kurang dari tiga menit. Namun intensitas serangan CLS Knights jauh dari kata menurun. Rookie Wisnu Budidharma mengambil alih peran penetrasi, dan CLS Knights lebih banyak melepaskan tembakan-tembakan menengah.
Perlawanan Tonga BSC tidak segencar kuarter pertama. Para guard seperti Herman Kurniawan dan Andri Hermawan tetap menjadi andalan sumber poin. Unggul 36-24 di kuarter kedua, pertahanan CLS Knights melonggar di kuarter ketiga. Saleh Afriatna dan Andy Prasetyo mampu dengan baik memanfaatkan situasi ini. CLS Knights masih unggul di kuarter ketiga, namun hanya 18-16.
Dengan akurasi mencapai 41 persen, CLS Knights bermain cukup baik melawan tim papan bawah ini. Empat pemain mereka meraih angka dengan digit ganda. Jeffry memimpin dengan kontribusi 12 poin, Wisnu dan Tony Agus masing-masing mengemas 11 poin, serta Dian Heriyadi 10 poin. Sementara pada kubu Tonga BSC, Andri Hermawan terbanyak dengan 14 poin.
”Pada babak reguler yang sangat ketat ini, setiap kemenangan sangat berarti agar di akhir musim nanti kami mendapatkan posisi yang bagus,” ujar Mari Visrael Ramos Valencia, asisten pelatih CLS Knights.
Dengan kemenangan itu, CLS bertahan di posisi keempat dengan koleksi 42 poin dari 24 laga. Sementara Tonga BSC masih tercecer di posisi terbawah dengan mengumpulkan 27 poin. (nbl/kny)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Saksikan NBA Playoffs 2024/2025: Game 5 - Timberwolves vs Lakers di Vidio
Basket 30 April 2025, 17:17
-
Link Nonton NBA Playoffs Game 2: Golden State Warriors vs Houston Rockets di Vidio
Basket 23 April 2025, 17:30
-
Jadwal Pertandingan Pekan 23 NBA 2024/2025 di Vidio
Basket 24 Maret 2025, 16:20
LATEST UPDATE
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







