Luis Suarez Putus Kontrak di Gremio: Demi Reuni dengan Lionel Messi atau Gara-gara Cedera?
Abdi Rafi Akmal | 31 Juli 2023 03:20
Bola.net - Kontrak Luis Suarez di Gremio bakal diputus pada akhir tahun 2023. Pemutusan kontrak ini dilakukan setahun lebih cepat dari kontrak awalnya.
Suarez tiba di klub Liga Brasil tersebut pada awal Januari 2023. Kontraknya seharusnya baru selesai pada Desember 2024.
Namun, pemain berusia 36 tahun itu merasa tidak akan sanggup untuk menyelesaikan kontraknya di Gremio sesuai kesepakatan. Ia meminta untuk menyudahi kontrak lebih cepat.
“Saya sudah bicara dengan mereka soal memutus kontrak saya di Gremio setahun lebih cepat, kira-kira pada Desember nanti. Klub setuju dan saya senang,” tuturnya dikutip dari GOAL.
Alasan Suarez Putus Kontrak
Suarez menjelaskan, keputusan untuk memutus kontrak di Gremio berdasarkan kondisi fisiknya yang tidak lagi menunjang untuk bisa terus kompetitif.
“Saya rasa, tahun depan saya tidak bisa lagi menampilkan performa terbaik sesuai standar Liga Brasil karena kebugaran saya,” jelasnya.
“Saya punya masalah kronis dengan lutut saya. Saya pikir, kalian semua juga sudah tahu soal ini,” kata pemain Uruguay ini.
Belum Bicara Soal Pensiun
Kendati begitu, Suarez tidak mengindikasikan akan pensiun setelah kontraknya di Gremio berakhir. Ia justru sempat menyinggung soal Inter Miami.
“Saya belum tahu apakah saya masih bisa melanjutkan bermain di klub lain,” terang dia.
“Saya tahu Inter Miami dan Gremio sempat berkomunikasi. Saya masih punya kontrak. Tapi yang pasti, Inter Miami belum bicara apapun dengan saya,” ungkapnya.
Ditaksir Inter Miami
Suarez memang masuk incaran Miami di musim panas 2023. Ada upaya untuk membuatnya reuni dengan rekan setimnya di Barcelona dulu, Lionel Messi.
Tidak hanya Messi, Suarez akan reuni dengan Sergio Busquets dan Jordi Alba. Sebuah kesempatan menarik bagi pemain yang sudah berada di ujung kariernya.
Sumber: GOAL
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Apa yang Salah dengan Eberechi Eze di Arsenal?
Liga Inggris 19 Januari 2026, 17:29
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 17:14
LATEST UPDATE
-
Bernabeu Memanas, Vinicius Jr Kirim Kode Kuat Siap Pergi dari Real Madrid
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 18:53
-
Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
Otomotif 19 Januari 2026, 18:45
-
Prediksi Real Madrid vs Monaco Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 18:26
-
Di Bawah Thom Haye, Seberapa Mahal Nilai Layvin Kurzawa Dibanding Skuad Persib?
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 17:55
-
Apa yang Salah dengan Eberechi Eze di Arsenal?
Liga Inggris 19 Januari 2026, 17:29
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 17:14
-
Jadwal Lengkap Indonesia Masters 2026, 20-25 Januari 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 16:27
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26







