Geram Lihat Rusia Gempur Ukraina, Eks Liverpool Ini Maki Putin
Dimas Ardi Prasetya | 2 Maret 2022 00:57
Bola.net - Eks penyerang Liverpool Andriy Voronin memaki Vladimir Putin yang memutuskan untuk mengerahkan pasukan Rusia untuk menginvasi Ukraina.
Voronin memang pantas saja memaki Putin. Pasalnya ia berasal dari Ukraina.
Ia juga pernah menjadi bagian dari Timnas Ukraina. Tercatat pemain yang dulu terkenal dengan rambut kuncir kudanya itu membela negaranya sebanyak 75 kali di pentas internasional.
Pria yang membela Liverpool dari tahun 2007 hingga 2010 itu pensiun bermain bola pada tahun 2015. Setelah itu Voronin menjalani karir sebagai pelatih.
Voronin Mundur dari Dynamo Moscow
Dalam dua tahun terakhir, Andriy Voronin bekerja sebagai asisten pelatih di klub Rusia, Dynamo Moscow. Jabatan itu sekarang ia tinggalkan.
Tentu saja tindakan itu ia ambil sebagai bagian dari aksinya untuk mendukung Ukraina. Mundurnya Voronin itu sudah diumumkan pihak Dynamo Moscow.
"Klub sepak bola 'Dynamo' dan asisten pelatih kepala Voronin mencapai kesepakatan untuk mengakhiri kontrak dengan kesepakatan kedua belah pihak."
Voronin Maki Putin
Andriy Voronin sempat menjelaskan alasannya mundur dari Dynamo Moscow. Pada Bild, ia mengatakan tak bisa terus bekerja di negara yang menghancurkan tempat kelahirannya.
"Saya tidak bisa lagi bekerja di negara yang membom tanah air saya," ketus pria yang lahir di Odessa tersebut.
Dalam wawancara itu, Voronin ditanya apa yang sekiranya bisa dilakukan Jerman untuk menolong Ukraina. Ia menggunakan kesempatan itu untuk memaki Putin.
"Hentikan Putin sialan itu, bantu para pengungsi. Dan kirim senjata agar kami bisa membela diri. Saya sangat bangga dengan negara kami. Kami memiliki kota-kota yang indah, orang-orang hebat," ketusnya.
"Kami akan terus berjuang. Dan kami akan menang. Tapi harganya sangat tinggi. Semua mati... Kita hidup di tahun 2022 dan bukan di Perang Dunia II..." tegasnya.
Voronin Cabut dari Rusia ke Jerman
Andriy Voronin beserta keluarganya sendiri sudah meninggalkan Rusia, tepatnya kota Moscow. Ia membawa istri dan anak-anaknya serta ayah dan ibu mertuanya mengungsi ke Jerman.
Meski demikian, Voronin mengatakan ia berharap bisa membantu Ukraina melawan Rusia. Salah satu caranya adalah dengan mengirim uang ke tanah airnya.
"Kami keluar dari Moskow sebelum benar-benar diblokir. Kami tidak bisa mendarat di Dusseldorf jadi kami terbang melalui Amsterdam. Ayah saya, ibu mertua saya, istri dan anak-anak saya ada di sini sekarang," ungkapnya.
"Saya sudah tidak sehat selama empat hari. Sangat buruk. Ketika saya melihat semua gambar dari tanah air saya. Ketika saya melihat berita. Itu semua tidak nyata seperti film. Tapi film horor," ucapnya dengan nada sedih.
"Saya hanya ingin membantu. Dengan uang. Terserah... Dan saya tidak tahu apakah saya harus mengatakannya: Tetapi jika saya berada di Ukraina sekarang, saya mungkin akan membawa senjata juga," seru Voronin.
(fcdynamo/Bild)
Baca Juga:
- Buntut Invasi Militer Rusia, UEFA Putus Kontrak dengan Gazprom
- Kena Sanksi FIFA, Spartak Moscow: Dipaksa Menerima Keputusan yang Tidak Kami Sepakati!
- FIFA Hukum Timnas dan Klub Rusia: Israel Bagaimana? Katanya Gak Boleh ke Politik?
- Ketok Palu! Rusia dan Spartak Moscow Dilarang Ikut Serta di Ajang UEFA dan FIFA
- Kacau! Para Wali Yayasan Amal Chelsea Belum Bersedia Menerima Titah Roman Abramovich
- Susul Polandia, Ceko Ogah Jalani Pertandingan Melawan Rusia di Playoff Piala Dunia 2022
- Imbas Perang ke Piala Dunia 2022: Prancis Minta Rusia Dicoret dari Babak Kualifikasi
- Pelatih Shakhtar Asal Italia Menolak Evakuasi dari Ukraina Sampai Semua Pemainnya Aman
- Efek Perang, Szczesny dan Polandia Menolak Main Lawan Rusia di Play-off Kualifikasi Piala Dunia 2022
- Breaking News! UEFA Pindah Venue Final Liga Champions 2021-22 dari Saint Petersburg ke Paris
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Tetapkan Target Minimal untuk Arne Slot Musim Ini
Liga Inggris 18 Januari 2026, 23:21
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 18 Januari 2026, 17:03
-
Man of the Match Liverpool vs Burnley: Florian Wirtz
Liga Inggris 18 Januari 2026, 00:47
LATEST UPDATE
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26




