Giroud Tak Yakin Sepak Bola Siap Menerima Homoseksualitas
Richard Andreas | 16 November 2018 12:00
Bola.net - - Penyerang timnas Prancis, Olivier Giroud tak yakin dunia sepak bola siap menerima pesepak bola gay dengan tangan terbuka. Dia menilai ada banyak hal yang harus disiapkan sebelum sepak bola bergandeng tangan dengan homoseksualitas.
Penyerang Chelsea ini pernah berpose di sampul depan majalaah gay Prancis, Têtu pada 2012 lalu. Dia sendiri mengaku mendukung homoseksualitas, namun harus diakui hal itu sulit terwujud dalam sepak bola.
Sebelumnya, mantan pemain Jerman, Thomas Hitzlsperger mengakui dirinya gay pada 2014 lalu. Saat itu, Giroud mengaku tersentuh dengan pengalaman pahit Hitzlsperger selama masih bermain, oleh sebab itu dia tak yakin sepak bola siap menerima homoseksualitas.
Meski mendukung, Giroud yakin pesepak bola gay harus berjuang keras. Baca komentar selengkapnya di bawah ini:
Tak Mudah
Saat mendengar kisah Hitzlsperger, Giroud langsung yakin bahwa sepak bola masih belum siap menerima pemain gay. Dia bisa memahami betapa sulitnya hidup pria gay, namun sebenarnya Giroud juga tak yakin mereka bisa membaur di dunia sepak bola.
"Itu sangat emosional [kisah Hitzlsperger]. Saat itulah saya mengatakan pada diri saya sendiri bahwa tidak mungkin menunjukkan homoseksualitas dalam sepak bola," ungkap Giroud di Sky Sports.
"Di dalam ruang ganti ada begitu banyak hormon testosteron, berganti bersama, mandi bersama - itulah yang terjadi."
"Saya memahami sakitnya dan sulitnya bagi mereka mengatakan itu [gay], itu adalah ujian sesungguhnya setelah berkutat dengan diri sendiri selama bertahun-tahun," lanjut dia.
Toleransi

Perihal dirinya sendiri, Giroud mengaku sangat mendukung. Dia adalah salah satu sosok yang sangat toleran dengan pesepak bola gay, Giroud selalu mendukung mereka.
"Saya sangat toleran dalam hal ini. Ketika saya masih di Montpellier saya terlibat dalam perjuangan ini dengan berpose untuk majalah Têtu."
"Di Arsenal, ketika mereka meminta saya memakai 'Rainbow Laces' sebagai dukungan untuk komunitas gay, saya melakukan itu. Setidaknya masih ada banyak hal yang harus dilewati sepak bola dalam subjek ini [homoseksualitas]," tandas dia.
Berita Video
Berita video Time Out yang membahas tentang 10 pesepak bola yang merambah dunia politik dan juga 5 pemain Timnas Indonesia yang memiliki followers terbanyak di Instagram.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:06
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



