Manchester United Luncurkan Merchandise Baru, Lego Old Trafford
Aga Deta | 17 Januari 2020 09:06
Bola.net - Raksasa Premier League Manchester United belum lama ini kembali meluncurkan merchandise unik. Merchandise baru itu berupa lego dengan model Old Trafford.
Model ini merupakan replika Theater of Dream dengan skala 1:600 yang menampilkan detail otentik termasuk jam peringatan tragedi Munchen.
Lego Old Trafford tersebut sudah diunggah di situs resmi klub, Senin (13/1/2020). Merchandise baru tersebut nantinya dibanderol 249,99 pounds atau setara Rp4,36 juta.
"Membuat lego Old Trafford adalah tantangan yang luar biasa, kami sangat bahagia dengan hasilnya," kata desainer merchandise lego Old Trafford, Michael Psiaki, dikutip Sportbible, Kamis (16/1/2020).
"Stadion yang berusia 110 tahun tersebut memberikan kami begitu banyak lokasi, fitur, dan sejarah untuk diceritakan ketika kami membangun model ini. Kami sangat gembira bisa membuat penggemar mengetahui semua sejarah dan bangga menampilkan stadion ikonik ini," imbuhnya.
Lego tersebut bisa didapatkan pada 16 Januari bagi pengguna VIP. Sementara untuk umum mulai tersedia pada 1 Februari 2020 saat ulang tahun Manchester United ke-110.
Bukan Kali Pertama Luncurkan Merchendise Unik
Manchester United bukan kali pertama menjual merchendise unik yang bertemakan Old Trafford. Pada November 2019, The Red Devils meluncurkan ransel dengan gambar tribune Stretford End. Ransel itu merupakan hasil produksi Paul Smith dan dibanderol 440 pounds (Rp8 juta).
Ransel tersebut berbahan kulit yang dikombinasikan dengan kain kanvas pada bagian gambar. Namun, penggemar Manchester United tidak dapat membawa ransel tersebut ke Old Trafford saat pertandingan.
Ransel tersebut berukuran 44cm x 31cm x 15 cm, jauh lebih besar daripada batas peraturan stadion. Situs resmi The Red Devils memberi tahu penggemar untuk tidak membawa tas melebihi 20cm x 15cm x 5cm.
Sumber: Sportbible
Disadur dari: Bola.com/Penulis Hanif Sri Yulianto/Editor Yus Mei Sawitri
Published: 16 Januari 2020
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



