Maverick Vinales Umumkan Kelahiran Anak Pertama Jelang MotoGP Mugello
Anindhya Danartikanya | 25 Mei 2021 08:36
Bola.net - Pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, resmi mengumumkan kelahiran anak pertamanya, yang berjenis kelamin perempuan dan bernama Nina, pada Senin (24/5/2021), menjelang keberangkatannya ke Sirkuit Mugello untuk menghadapi MotoGP Italia, 28-30 Mei.
Vinales yang kini berusia 26 tahun, melangsungkan pernikahan secara diam-diam di sela persiapannya menjelang MotoGP 2021, yakni sekitar bulan Januari lalu. Juara dunia Moto3 2013 ini menikah dengan seorang perempuan bernama Raquel, yang berasal dari Girona, Spanyol, seperti dirinya.
Menurut laporan Sky Sport pada awal Februari lalu, upacara pernikahan Vinales dan Raquel digelar secara sederhana dan tertutup, apalagi pandemi Covid-19 masih belum berakhir. Tak ada foto yang diunggah pula di media sosial, karena Vinales memang belakangan ini bersikap cukup tertutup soal kehidupan cintanya.
Dibanjiri Ucapan Selamat dari Para Rival

Vinales sendiri mengumumkan kehamilan sang istri menjelang seri perdana MotoGP 2021 yang digelar di Sirkuit Losail, Qatar, pada pertengahan Maret lalu. Ia juga mengumumkan calon anaknya berjenis kelamin perempuan dan langsung dinamai Nina.
Di sela pekan balap MotoGP Le Mans, Prancis, pembalap yang dikenal bersahabat dengan Jack Miller ini juga menyatakan anaknya diperkirakan lahir sebelum balapan di Mugello dan ia berharap Nina lahir sebelum ia bertolak ke Italia. Harapan Vinales pun terwujud, Nina lahir dengan sehat pada Senin (24/5/2021).
Lewat video Instagram, Vinales segera mengumumkan kelahiran sang anak. Ia pun segera dibanjiri ucapan selamat dari para rivalnya, seperti Fabio Quartararo, Aleix Espargaro, Pol Espargaro, Jorge Martin, Dani Pedrosa, Takaaki Nakagami, Alex Rins, Miguel Oliveira, dan lainnya.
Selamat untuk Maverick Vinales dan Raquel!
Sumber: Instagram/Maverick12Official
Video: Kebakaran Besar di Sirkuit MotoGP Argentina
Baca Juga:
- Ducati: Merantau Sejak Kecil, Mental Jack Miller Tertempa Karena Jauh dari Keluarga
- Luca Marini: Usai Pensiun, Valentino Rossi Mau Istirahat dan Vakum dari Paddock
- Petronas SRT Ingin Tetap di Yamaha, Merasa Tersaingi VR46 Team
- Sempat Diremehkan, Fabio Quartararo Senang Buktikan Haters Salah Kaprah
- Jadwal Pekan Balap MotoGP, Moto2, dan Moto3 Mugello, Italia 2021
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Toprak Razgatlioglu Kunjungi SMK di Jakarta Bareng Yamaha Jelang Debut di MotoGP 2026
Otomotif 20 Januari 2026, 15:29
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
LATEST UPDATE
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








