Merdunya Suara Kapten Mitra Kukar Saat Lantunkan Surat Cinta Untuk Starla
Asad Arifin | 23 Januari 2018 20:48
Bola.net - - Bayu Pradana membuktikan bakatnya tak sebatas mengolah si kulit bundar atau pun memimpin rekan-rekannya di lapangan hijau. Kapten tim Mitra Kukar ini menunjukkan talentanya tak terbatas dalam bidang yang berhubungan dengan sepakbola.
Dalam sebuah unggahan di akun jejaring sosial instagram miliknya, @bayu13pradana, pemain berusia 26 tahun ini menunjukkan bakatnya yang lain. Tarik suara.
Diiringi petikan gitar musisi yang dekat dengan dunia sepakbola, Domy Stupa, Bayu melantunkan sebuah tembang yang sedang hits saat ini, Surat Cinta Untuk Starla.
Kala artikel ini ditulis, video Bayu Pradana ini sudah diputar sebanyak 6981 kali. Tak tanggung-tanggung, sudah ada 1998 akun yang menyukai video ini. Banyak juga komentar yang memberi pujian pada suara emas Bayu.
Bayu sendiri hanya tertawa menanggapi pujian yang dilontarkan para followernya tersebut. Menurut Bayu, ia hanya iseng saja mengunggah video tersebut. Pemain yang namanya mulai menanjak ketika memperkuat Persiba Balikpapan ini mengaku memang hobi menyanyi. Namun, hal ini dilakukannya sambil lalu saja.
Hobi nyanyi, asal buka mulut saja. Saya nggak pernah les-les atau khusus belajar nyanyi. Asal mangap, ujar Bayu, ada Bola.net.
Bayu sendiri mengaku rekamannya bersama Domy Stupa ini bukan disengaja. Ketika kebetulan bertemu, mereka berdua iseng berduet. Iseng saja ketika ketemu di Jakarta, beberapa waktu lalu. Jadi ya benar-benar iseng, tuturnya.
Bayu menyebut tak memiliki selera khusus pada musisi atau aliran musik tertentu. Ia pun mengaku bahwa tak memfavoritkan lagu Surat Cinta Untuk Starla, yang ia nyanyikan dalam video tersebut.
Sebetulnya bukan favorit, tapi harus diakui, lagunya enak, aku pemain asal Salatiga ini.
Karena hanya iseng, Bayu tak pernah membayangkan bakal lebih serius menjajal dunia tarik suara. Ia pun mengaku tak pernah bermimpi ada produser yang mengajaknya masuk dapur rekaman.
Apa nggak salah itu produsernya menawari saya? tandasnya dengan tawa berderai.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Aksi Unik Erling Haaland Jelang Natal: Dari Mesin Gol Man City Jadi Santa Claus
Bolatainment 17 Desember 2025, 16:10
LATEST UPDATE
-
Madrid vs Monaco: Arbeloa Pasang Target 8 Besar UCL dan Misi Damai dengan Suporter
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:22
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Real Madrid vs Monaco, Mbappe: Terima Kasih Mantan, Tapi Madrid Wajib Menang!
Liga Champions 20 Januari 2026, 09:50
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26













