Tampilan Baru! Erangel 2.0 Segera Sambangi PUBG Mobile
Richard Andreas | 9 Agustus 2019 17:00
Bola.net - PUBG Mobile bakal segera mendapatkan pembaruan besar dalam waktu dekat ini. Tentu saja, Tencent Games ingin memanjakan pengguna setia PUBG di seluruh dunia.
General Manager Tencent Games, Vincent Wang, mengumumkan bahwa PUBG Mobile akan memperbarui peta Erangel. Yap, New Erangel 2.0 akan segera hadir dengan wajah baru yang lebih memesona.
Mengutip Digit, Wang tidak memberikan penjelasan kapan peta Erangel 2.0 akan tersedia bagi para pemain. Namun, Wang mengatakan bahwa momen itu akan segera datang.
Beberapa lokasi yang menampilkan perubahan, antara lain Yasnaya Polyana, Mylta Power, Prison, hutan dan padang rumput. Lokasi-lokasi tersebut akan mengalami perubahan yang cukup signifikan dalam grafisnya. Tentunya mengikuti langkah yang dilakukan PUBG PC, yang lebih dulu melakukan pembaruan untuk peta Erangel.
Selain perubahan peta, Wang juga mengumumkan jika akhir tahun PUBG Mobile akan bermitra dengan acara TV populer AMC dan The Walking Dead.
Sebelumnya, PUBG Mobile menjalin kerjasama dengan Godzilla: King of The Monster. Saat berkolaborasi dengan Godzilla, pengembang menambahkan mode Team Deathmatch, yakni mode permainan empat lawan empat untuk mendapatkan jumlah kill terbanyak.
Sumber: Bola.com/Faozan Tri Nugroho ditulis pada 9 Agustus 2019
Penulis: Richard Andreas
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Era Baru Timnas Indonesia: John Herdman Tekankan Peran Liga Lokal
Tim Nasional 14 Januari 2026, 17:04
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









