Via Vallen Bikin Presiden Jokowi Bergoyang di Opening Ceremony Asian Games 2018
Dwi Ariyani | 18 Agustus 2018 20:26
- Pesta olahraga terbesar Asia secara resmi dibuka. Bertempat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (18/8) malam, opening ceremony Asian Games 2018 menghadirkan banyak hiburan dan tokoh-tokoh penting dunia.
Setelah di awal disuguhi dengan aksi luar biasa Presiden Jokowi ketika mengendarai sepeda motor menuju ke Gelora Bung Karno lewat sebuah video, acara dilanjutkan dengan parade kontingen-kontingen atlet.
Setelah semua kontingen dari puluhan negara yang berpartisipasi selesai melakukan parade, aksi selanjutnya datang dari pedangdut Via Vallen.
Dengan setelan busana berwarna putih, Via Vallen menyanyikan original soundtrack Asian Games 2018, 'Meraih Bintang'. Seketika penonton ikut bernyanyi dan bergoyang.
Tak hanya penonton, bahkan Presiden Joko Widodo beserta istri, Iriana Joko Widodo, yang duduk di jajaran VIP juga menikmati penampilan Via Vallen dengan ikut bernyanyi dan bergoyang.
Sebelumnya, penonton di GBK maupun di rumah juga disuguhkan dengan koreografi apik dari ribuan penari saman. Konfigurasi yang diciptakan sukses memanjakan mata.
Sebagai informasi, Asian Games 2018 kali ini diikuti oleh 45 negara yang akan bertarung dalam perebutan 465 medali emas dari 40 cabang olahraga.
Sumber: Liputan6.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Training Camp Timnas Indonesia di IKN Sudah Bisa Dipakai Mulai Juli 2024
Tim Nasional 18 Januari 2024, 06:08
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:06 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:05 -
Link Live Streaming Atalanta vs Slavia Praha - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:03 -
Link Live Streaming AS Monaco vs Tottenham - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:01 -
Persib Bandung vs Selangor FC: Jadwal, Jam Kick-off, Siaran TV, dan Link Streaming
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 23:27 -
Prediksi Nottingham Forest vs Porto 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 23:10 -
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 23:08 -
Jadwal Persib vs Selangor: Maung Bandung Siap Amankan Poin Penuh di Kandang
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 22:58 -
Hasil AFC Champions League Two: Tanpa Ronaldo, Al Nassr Tetap Perkasa di India
Asia 22 Oktober 2025, 22:57 -
Link Live Streaming Galatasaray vs Bodo/Glimt - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:47
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04