Vieri Bakal Jajal Lantai Dansa
Editor Bolanet | 16 November 2011 13:30
Lama tak terdengar kabarnya, mantan penyerang Italia itu dilaporkan siap ambil bagian dalam sebuah acara kompetisi dansa di televisi. Pria flamboyan berusia 38 tahun itu akan menjajal lantai dansa dalam versi Italia dari program bernama Strictly Come Dancing.
Acara yang akan ditayangkan stasiun televisi RAI dengan nama Ballando con le Stelle itu sendiri akan dimulai pada 7 Januari tahun depan.
Vieri yang sudah tak bermain sepak bola sejak memutus kontraknya dengan Atalanta di bulan April 2009 silam, akan menjadi salah satu selebriti yang berpasangan dengan penari profesional dan berkompetisi dalam dansa ballrom serta latin
Kabarnya untuk berpartisipasi dalam acara ini, Vieri akan menerima bayaran sekitar 800.000 euro.
Selain kiprahnya di lapangan, pemain yang kerap dipanggil Bobo itu memang memiliki catatan 'heboh' dalam karirnya.
Tercatat ia pernah menjadi pemain termahal dunia ketika diboyong Inter dari Lazio di tahun 1999. Ia juga terhitung pernah memperkuat 13 klub sepanjang karirnya - di antaranya adalah Juventus, Atletico Madrid dan Milan. (foti/row)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
-
West Ham vs Nottingham Forest: Keterpurukan West Ham di Premier League 2025/26
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:55
-
Here We Go! Antoine Semenyo Pilih Manchester City
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:53
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40







