Anthony Ginting Beri Dukungan untuk Kento Momota
Anindhya Danartikanya | 14 Januari 2020 08:27
Bola.net - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, memberikan doa terbaik dan dukungan untuk Kento Momota, yang mengalami kecelakaan mobil di Malaysia pada Senin (13/1/2020) pagi, usai menjuarai Malaysia Masters 2020.
Pemain asal Jepang itu mengalami kecelakaan di jalan tol menuju Kuala Lumpur International Airport, yang menyebabkan sopir mobilnya tewas. Momota mengalami luka patah di tulang hidung, tulang pipi, dan mendapat jahitan di bibir.
Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) mengatakan kondisi Momota beserta Hirayama Yu (staf tim bulu tangkis Jepang), Morimoto Akifumi (staf bulu tangkis Jepang), dan Williams Thomas (tim operator hawkeye) hanya mengalami luka ringan.
Ungkapan Anthony Ginting
"Saya berharap Kento Momota tidak ada cedera yang serius atau hal lain," kata Anthony dalam jumpa pers menjelang turnamen Indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta, seperti dilansir situs PBSI, Senin (13/1/2020).
Di lain sisi, Momota dipastikan absen dari Indonesia Masters 2020. Pemain berusia 25 tahun tersebut memang sudah menyatakan mundur dari turnamen Super 500 sejak pekan lalu karena mengalami cedera pada kakinya.
Persaingan di Tunggal Putra
Meski Momota absen, Anthony tak mau lengah. Pemain asal Cimahi ini meyakini persaingan tetap akan sulit karena pemain papan atas lainnya juga akan tampil ngotot.
"Tanpa kehadiran Momota bukan berarti persaingan berkurang karena yang lain juga mau buktikan, apalagi di tunggal putra persaingan ketat, semuanya antusias," tutur Anthony.
Indonesia punya empat wakil tunggal putra di Indonesia Masters 2020. Selain Anthony, sektor tunggal putra Indonesia juga diperkuat Jonatan Christie, Shesar Hiren Rhustavito, dan Tommy Sugiarto.
Disadur dari: Bolacom/Penulis: Yus Mei Sawitri/Editor: Aning Jati/Dipublikasi: 13 Januari 2020
Baca Juga:
- BWF Beri Tanggapan Resmi Soal Kecelakaan Kento Momota
- Istora Bersiap, Inilah Hasil Undian Indonesia Masters 2020
- Video: Kondisi Terkini Kento Momota Setelah Kecelakaan di Malaysia
- Video: Tabrak Truk Besar, Ini Kondisi Mobil yang Ditumpangi Kento Momota
- Video: Juara Malaysia Masters 2020, Kento Momota Alami Kecelakaan Mobil
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:54
-
Bocoran FIFA Series 2026: Timnas Indonesia vs Bulgaria
Tim Nasional 14 Januari 2026, 22:59
-
BRI Super League: Brasil Dominasi Daftar Pencetak Gol Putaran Pertama
Bola Indonesia 14 Januari 2026, 21:22
LATEST UPDATE
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









