Gregoria Kalah di Perempat Final Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia 2020
Anindhya Danartikanya | 14 Februari 2020 10:50
Bola.net - Tim bulu tangkis putri Indonesia tertinggal 0-1 dari Jepang, setelah tunggal pertama, Gregoria Mariska Tunjung kalah dari Akane Yamaguchi dengan skor 9-21 dan 15-21 pada laga perempat final Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia 2020 di Manila, Filipina, Jumat (14/2/2020).
Gregoria bermain di bawah performa terbaiknya. Pada awal gim pertama, ia tertinggal jauh dan sulit untuk mengejar Yamaguchi. Gregoria membuat kesalahan beruntun sehingga makin tertinggal. Yamaguchi mampu menutup gim pertama dengan selisih 12 poin.
"Saya tidak menyangka akan kalah seperti ini, karena dua pertemuan sebelumnya ramai. Saya tahu lawan lebih unggul, kalaupun kalah, tidak seperti ini, harus ada perlawanan yang lebih. Kesalahan fatal saya di gim pertama, terlalu jauh untuk saya mengejar," kata Gregoria lewat rilis PBSI.
Coba Bangkit di Gim Kedua
Gregoria mencoba bangkit pada gim kedua. Ia memimpin setelah jeda dengan skor 3-11. Gregoria dan Yamaguchi terus berkejaran angka hingga kedudukan 15-15. Namun, ia tak bisa mengatasi permainan Yamaguchi.
"Ini tidak boleh terjadi. Pada gim pertama, saya lambat membaca permainan lawan dan bagaimana dia mendapat poin dari. Padahal saya sudah sering bertemu dia. Dia hanya menunggu saya menyerang dan saya membuat kesalahan sendiri, seperti meladeni permainan saya saja," imbuh Gregoria.
Partai kedua di perempat final Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia 2020 ialah ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu melawan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota.
Hasil Pertandingan dan Jadwal
Hasil laga:
- Gregoria Mariska Tunjung vs Akane Yamaguchi (9-21, 15-21)
Laga berikutnya:
- Greysia Polii/Apriyani vs Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (sedang bertanding)
- Ruselli Hartawan vs Sayaka Takahashi
- Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto vs Nami Matsuyama/Chiharu Shida
- Putri Kusuma Wardani vs Riko Gunji
Disadur dari: Bolacom/Penulis: Wiwig Prayugi/Editor: Wiwig Prayugi/Dipublikasi: 14 Februari 2020
Baca Juga:
- 7 Potret Cantik Edot Arisna, Pedangdut yang Dilamar Pebulu Tangkis Hafiz Faizal
- Susy Susanti Ungkap Alasan Tak Turunkan Greysia Polii di Laga Kontra Thailand
- Jadwal Indonesia di Perempat Final Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia 2020
- Indonesia Lawan Filipina dan Jepang di Perempat Final Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia 2020
- Tim Putri Indonesia Takluk 2-3 dari Thailand di Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia 2020
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas Indonesia, John Herdman, Harapan Fans, dan Luka yang Tersisa
Tim Nasional 14 Januari 2026, 21:00
-
Media Vietnam Mengulas Babak Baru Timnas Indonesia Bersama John Herdman
Tim Nasional 14 Januari 2026, 20:52
-
Era Baru Timnas Indonesia: John Herdman Tekankan Peran Liga Lokal
Tim Nasional 14 Januari 2026, 17:04
LATEST UPDATE
-
Fullkrug Cuma Butuh 3 Menit untuk jadi Pahlawan Milan, Pujian Allegri pun Datang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:18
-
AC Milan Masih Malu-malu Bicara Scudetto
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:14
-
Anfield Mulai Hilang Kesabaran: Arne Slot Dikecam Usai Liverpool Ditahan Burnley
Liga Inggris 19 Januari 2026, 13:57
-
Carrick Effect di Old Trafford: Derby Menang, Manchester United Terlihat Hidup Lagi
Liga Inggris 19 Januari 2026, 12:58
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 19 Januari 2026, 11:19
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 19 Januari 2026, 11:19
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26










