Hasil Japan Open 2023: Rinov/Pitha Tersingkir, Febriana/Amalia dan Fikri/Bagas ke 16 Besar
Anindhya Danartikanya | 26 Juli 2023 18:56
Bola.net - Pasangan pebulu tangkis ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, berhasil merebut kemenangan dalam babak 32 besar Japan Open 2023 di Yoyogi National Gymnasium, Tokyo, Jepang, Rabu (26/7/2023).
Ana/Tiwi membekuk wakil Jepang, Mei Sudo/Nao Yamakita, dengan skor 21-7, 21-13. Kemenangan juga disabet pasangan ganda putra, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana yang mengalahkan wakil Malaysia, Man Wei Chong/Kai Wun Tee, dengan skor 21-11, 15-21, 22-20.
Sementara itu, pasangan ganda campuran lainnya, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emmanuelle Widjaja, sukses menang melawan wakil Jepang, Kyohei Yamashita/Naru Shinoya. Dejan/Gloria menang dengan skor 21-18, 21-17.
Rinov/Pitha Tumbang

Sayangnya, kemenangan tak diraih oleh pasangan ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. Mereka takluk di tangan wakil Korea Selatan, Seo Seung Jae/Chae Yu Jung, dengan skor 14-21, 13-21.
Ana/Tiwi, Fikri/Bagas, dan Dejan/Gloria menyusul langkah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Jonatan Christie yang juga meraih kemenangan pada pagi ini. Alhasil, mereka pun berhak mendapatkan tiket ke babak 16 besar.
Sehari sebelumnya, yakni pada Selasa (25/7/2023), Indonesia sudah memiliki tiga wakil lain yang berhasil menyabet tiket babak 16 besar, yakni Gregoria Mariska Tunjung, Chico Aura Dwi Wardoyo, dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Berikut hasil lengkap lanjutan babak 32 besar Japan Open 2023.
Hasil Lanjutan Babak 32 Besar
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirang Shetty (India): 16-21, 21-11, 13-21
Dejan Ferdinansyah/Gloria Emmanuelle Widjaja vs Kyohei Yamashita/Naru Shinoya (Jepang): 21-18, 21-17
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs He Ji Ting/Zhou Hao Dong (China): 20-22, 21-17, 21-10
Anthony Sinisuka Ginting vs Kanta Tsuneyama (Jepang): 13-21, 18-21
Jonatan Christie vs Cheam June Wei (Malaysia): 21-7, 21-9
Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Mei Sudo/Nao Yamakita (Jepang): 21-7, 21-13
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Seo Seung Jae/Chae Yu Jung (Korea Selatan): 14-21, 13-21
Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Liang Wei Kang/Wang Chang (China): 21-16, 7-21, 16-21
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia): 21-11, 15-21, 22-20
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:06
LATEST UPDATE
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






