Pebulu Tangkis Pelatnas Wajib Lebaran di Cipayung, Orang Tua Boleh Berkunjung
Anindhya Danartikanya | 15 Mei 2020 09:45
Bola.net - Pebulu tangkis Indonesia di pelatnas dipastikan harus merayakan Lebaran di kompleks Pelatnas Cipayung, Jakarta Timur, demi menjaga kesehatan dan keselamatan. Jelang Idul Fitri pada 24-25 Mei 2020, staff dan karyawan PBSI akan diliburkan pada 21-26 Mei. Akan tetapi, para atlet tetap menjalani karantina tertutup di pelatnas.
Fajar Alfian dan kawan-kawan akan diperbolehkan menerima kunjungan dari orang tua dan keluarga secara terbatas di waktu Lebaran, sesuai dengan peraturan PBSI. Kegiatan ini akan dijadwalkan dan dikoordinasi oleh tim Pembinaan Prestasi (Binpres) dan tim dokter PBSI.
PBSI juga akan mendiskusikan kemungkinan pelaksanaan teknis shalat Ied di pelatnas. Seandainya memungkinkan untuk dilaksanakan, kegiatan ini juga harus mengacu pada protokol keselamatan dari pemerintah.
Kebutuhan Atlet Bakal Difasilitasi
"Selama masa libur lebaran, atlet tetap harus berada di pelatnas dan belum boleh meninggalkan pelatnas. PBSI akan tetap memfasilitasi kebutuhan mereka di pelatnas, termasuk kebutuhan makanan dan latihan, akan diatur dan dikontrol oleh bagian-bagian terkait," ujar Sekretaris Jenderal PP PBSI, Achmad Budiharto, melalui rilis dari PBSI, Kamis (14/5/2020).
Di tengah masa sulit akibat pandemi Covid-19, PBSI bersyukur dapat memenuhi kebutuhan internal demi tetap berlangsungnya pelatnas bulu tangkis. PBSI telah membayar gaji dan THR karyawan serta pelatih secara penuh.
Aktivitas Kembali Normal pada 2 Juni
PBSI telah merencanakan kembali beraktivitas secara normal pada 2 Juni. Rencana ini akan disesuaikan lagi dengan keputusan pemerintah terkait masa berlaku PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar). Demi memastikan kawasan pelatnas bebas virus corona, PBSI juga akan melaksanakan rapid test ketiga pada 27-29 Mei.
Sebelumnya, PBSI telah melakukan rapid test pertama pada 25 Maret 2020 dan rapid test kedua pada 24 April 2020. Rapid test ketiga akan dilakukan bertahap selama tiga hari, karena seluruh staff dan karyawan PBSI juga akan dites sebelum kembali bekerja di lingkungan pelatnas dengan jadwal normal.
"Kami ingin memastikan kawasan pelatnas bebas Covid-19, jadi semua akan dites termasuk staff dan karyawan, sekaligus membantu pemerintah untuk memantau dan membatasi perkembangan Covid-19," kata Budiharto.
Para atlet pelatnas masih menjalani program latihan khusus selama masa pandemi Covid-19 yang bertujuan menjaga kebugaran tubuh dan menjaga agar feel bermain tidak hilang. Jadwal pertandingan terbaru masih belum dirilis oleh Badminton World Federation (BWF).
Disadur dari: Bolacom (Yus Mei Sawitri)
Dipublikasi: 14 Mei 2020
Video: Badminton Unlimited 2019 | BWF Player of the Year Awards | BWF 2019
Baca Juga:
- Olimpiade Ditunda, Eng Hian Godok Program Khusus untuk Greysia/Apriyani
- Viktor Axelsen Yakin Bulu Tangkis Vakum Selama 2020, Usul Piala Thomas-Uber Ditunda ke 2021
- 5 Artis dan Atlet Indonesia Favorit Kevin Sanjaya Sukamuljo
- Siap Naik ke Level Senior, Leo Rolly Belajar dari Ahsan/Hendra dan Kevin/Marcus
- Faktor Politik, Penyebab Taufik Hidayat Batal Bawa Obor Asian Games 2018
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:54
-
Bocoran FIFA Series 2026: Timnas Indonesia vs Bulgaria
Tim Nasional 14 Januari 2026, 22:59
-
BRI Super League: Brasil Dominasi Daftar Pencetak Gol Putaran Pertama
Bola Indonesia 14 Januari 2026, 21:22
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06











