Diincar Barcelona dan MU, Bayer Leverkusen Tutup Pintu Keluar untuk Patrik Schick
Serafin Unus Pasi | 31 Maret 2022 18:55
Bola.net - Buyar sudah harapan Barcelona dan Manchester United untuk merekrut Patrik Schick. Bayer Leverkusen memastikan sang striker tidak akan dijual di musim panas nanti.
Schick memasuki musim keduanya bersama Leverkusen. Penyerang asal Republik Ceko itu mulai menunjukkan kegarangannya di Bundesliga.
Musim ini ia berhasil mengemas total 20 gol dari 24 penampilan di Bundesliga. Ia hanya kalah dari Robert Lewandowski dalam perburuan sepatu emas Liga Jerman itu.
Performa apik sang bomber dilirik Barcelona dan Manchester United. Kedua raksasa Eropa itu sama-sama ingin memboyongnya di musim panas nanti.
Bagaimana respon Leverkusen terkait situasi ini? Simak selengkapnya di bawah ini.
Tidak Dijual
Baru-baru ini pihak Leverkusen diwakili oleh Fernando Carro akhirnya buka suara mengenai gosip transfer sang penyerang.
CEO Die Werkself itu memastikan pihaknya tidak akan melego sang penyerang di musim panas nanti ke klub manapun.
"Tidak, kami tidak akan menjual Patrik Schick. Jadi kita tidak perlu membahas rumor-rumor ini," ujar Carro kepada Sky Germany.
Pilar Masa Depan
Carro menilai timnya akan blunder besar jika menjual Schick. Di mata Leverkusen, sang striker adalah pilar yang tidak tergantikan.
Di sisi lain, ia juga mengklaim bahwa Schick nyaman bermain di BayArena. Jadi tidak ada alasan untuk menjualnya di musim panas nanti.
"Dia [Schick] masih sangat nyaman bermain bersama kami. Jadi kami akan mengandalkannya untuk beberapa tahun ke depan," ujarnya.
Kontrak Panjang
Leverkusen punya posisi yang kuat untuk mempertahankan Schick. Karena kontrak sang striker masih cukup panjang di BayArena.
Ia masih terikat kontrak bersama raksasa Jerman itu hingga tahun 2025 mendatang.
Klasemen Bundesliga
(Sky Germany)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

LATEST UPDATE
-
Al Nassr Tekuk Damac, Ronaldo Cetak Gol ke-960 dan Pangkas Jarak dengan Al Hilal
Asia 22 Januari 2026, 03:33
-
Hasil Qarabag vs Eintracht Frankfurt: Drama Injury Time Singkirkan Wakil Jerman
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:21
-
Hasil Galatasaray vs Atletico Madrid: Gol Bunuh Diri Selamatkan Tuan Rumah
Liga Champions 22 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Braga vs Nottm Forest 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Celta Vigo vs LOSC 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs VfB Stuttgart 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






