Manchester United Mulai Bergerilya untuk Dayot Upamecano
Serafin Unus Pasi | 13 November 2020 20:59
Bola.net - Rumor ketertarikan Manchester United terhadap Dayot Upamecano nampaknya bukan isapan jempol belaka. Setan Merah sudah mulai bermanuver untuk mendapatkan bek RB Leipzig tersebut.
Lini pertahanan MU memang menjadi sorotan belakangan ini. Pasalnya para bek MU kerap membuat keteledoran sehingga gawang mereka sering kebobolan.
Solskjaer dilaporkan sudah gerah dengan situasi tersebut. Jadi ia ingin membeli bek tengah baru, di mana Dayot Upamecano dilaporkan jadi prioritas transfer Solskjaer.
Bild mengklaim bahwa Manchester United benar-benar serius ingin memboyong Upamecano. Mereka sudah mulai bergerilya untuk mendapatkan jasa sang bek.
Simak sejauh apa pergerakan MU untuk mendapatkan Upamecano di bawah ini.
Buka Pembicaraan
Menurut laporan tersebut, MU sudah membuka pembicaraan dengan agen Upamecano.
Mereka sudah menyatakan ketertarikan terhadap bek Timnas Prancis itu. Mereka berencana memboyongnya di musim panas tahun 2021 nanti.
Pihak Upamecano diberitakan menyambut baik ketertarikan MU itu kendati mereka masih mempelajari tawaran dari Setan Merah.
Harga Terjangkau
Manchester United diberitakan cukup percaya diri bisa mendapatkan Upamecano.
Sang bek memang baru meneken kontrak baru di Leipzig beberapa bulan lalu. Namun klausul rilisnya hanya berada di angka 42 juta Euro saja.
Bagi MU mahar itu sangat terjangkau sehingga mereka siap untuk mendapatkan jasanya.
Pesaing
Menurut laporan itu, MU bukan satu-satunya tim yang membuka pembicaraan dengan agen Upamecano.
Pasalnya Real Madrid juga menghubungi agen sang bek baru-baru ini.
(Bild)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Belum Cetak Gol untuk MU, Matheus Cunha Woles Aja: Tunggu Tanggal Mainnya!
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 12:43 -
Dilema Besar Arne Slot: Saatnya Coret Mohamed Salah atau Alexander Isak?
Liga Inggris 21 Oktober 2025, 05:37
LATEST UPDATE
-
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:19 -
PSV vs Napoli: Malam Mengerikan di Philips Stadium
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:03 -
Raja Spanyol! Arsenal Cetak Sejarah di Liga Champions Usai Gilas Atletico Madrid
Liga Champions 22 Oktober 2025, 09:20 -
Filosofi Chivu di Inter: Benahi Mental Tim Senior, Lalu 'Lemparkan' Pemain Muda!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:57 -
Man of the Match Bayer Leverkusen vs PSG: Nuno Mendes
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:50 -
Man of the Match Villarreal vs Manchester City: Savinho
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:45 -
Man of the Match Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Denzel Dumfries
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:27 -
Man of the Match Arsenal vs Atletico Madrid: Viktor Gyokeres
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:17 -
Man of the Match Barcelona vs Olympiakos: Fermin Lopez
Liga Champions 22 Oktober 2025, 08:05 -
Mengintip Forum Diplomasi: AWMUN XII Hadirkan 5 Dewan PBB di Bali.
News 22 Oktober 2025, 08:00
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04