
Bola.net - Sebuah rumor transfer baru beredar dari Manchester United. Pelatih interim mereka, Michael Carrick, dilaporkan ingin memboyong gelandang Middlesbrough Hayden Hackney ke Manchester United.
Di musim dingin ini, Manchester United dikabarkan akan kehilangan salah satu gelandang mereka. Manuel Ugarte dikabarkan ingin cabut dari Old Trafford setelah musim ini menit bermainnya sangat terbatas.
Kepergian Ugarte ini membuat MU semakin membutuhkan gelandang bertahan baru. Pasalnya di musim panas nanti mereka dikabarkan akan berpisah dengan Casemiro yang kontraknya akan habis, sehingga manajemen MU mulai berburu gelandang bertahan baru.
Menurut laporan TEAMTalk, Michael Carrick baru-baru ini memberikan saran kepada manajemen MU terkait siapa yang bisa didatangkan untuk mengisi slot lini tengah mereka. Ia menyarankan MU untuk merekrut gelandang Boro, Hayden Hackney.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Penampilan Impresif

Menurut laporan itu, Carrick ingin Manchester United merekrut Hackney karena ia percaya sang gelandang bakal jadi pemain top di masa depan.
Hackney merupakan produk akademi Middlesbrough. Ia debut di tim utama Boro pada tahun 2021, dan ketika Carrick menjadi manajer Middlesbrough, ia menjadi salah satu pemain kunci The Boro.
Dengan usianya yang masih 23 tahun, Carrick percaya mantan anak asuhnya itu punya kualitas yang istimewa. Itulah mengapa ia menyarankan MU untuk merekrut sang gelandang di musim dingin ini.
Dapat Penolakan dari Boro

Namun laporan yang sama mengklaim bahwa bahwa kans Manchester United membajak Hackney di musim dingin ini sangat tipis. Pihak Middlesbrough ogah untuk menjualnya di musim dingin ini.
Penyebabnya karena Middlesbrough lagi bersaing di papan atas Championship. Mereka mengejar tiket promosi ke Premier League, sehingga mereka butuh semua pemain inti mereka.
Itulah mengapa mereka akan mati-matian mempertahankan Hackney dan baru membuka pintu negosiasi di musim panas nanti.
Mahar Transfer Hackney

Kontrak Hackney di Riverside sendiri sudah mulai menipis, di mana ia bisa meninggalkan Middlesbrough sebagai free agent di tahun 2027 mendatang.
Meski begitu, The Boro kabarnya membanderol harga sang gelandang cukup tinggi, di mana mereka menginginkan 30 juta pounds untuk mantan pemain Timnas Inggris U-21 tersebut.
Klasemen Premier League
Sumber: TEAMTalk
Baca Juga:
- AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
- Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
- Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
- 4 Nama Pelatih Rekomendasi Legenda Liverpool untuk Manchester United: Tak Ada Zinedine Zidane dan Xabi Alonso
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 19:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:08 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:00 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:45 -
Liga Champions 20 Januari 2026 17:41
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478605/original/034109000_1768905933-Asisten_Deputi_Cadangan_dan_Bantuan_Pangan_Kemenko_Pangan__Sugeng_Harmono.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5334346/original/088056600_1756713071-AP25243767094515.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4439890/original/058272000_1684940355-348237169_599185758943490_3150403143734906669_n.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3807516/original/090085000_1640672366-148355508_430150894707997_2084073915891854769_n.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478632/original/011756100_1768907216-Warga_Pati_gelar_aksi_di_depan_kantor_Bupati_Pati.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5452619/original/063632700_1766411191-Kepala_Departemen_Kebijakan_Makroprudensial_BI__Solikin_M._Juhro-4.jpeg)

