Mangkir Latihan, Courtois Kena Troll Wolfsburg
Dimas Ardi Prasetya | 8 Agustus 2018 03:21
Bola.net - - Kiper Chelsea Thibaut Courtois kena troll klub Bundesliga karena mangkir dari sesi latihan timnya.
Sebelumnya, Courtois diberi jatah libur ekstra. Sebab ia baru berlaga di Piala Dunia 2018.
Courtois dijadwalkan sudah kembali dan mulai berlatih dengan rekan-rekannya pada Senin (6/8) waktu setempat. Namun ternyata ia tak muncul sama sekali di London.
Muncul di Spanyol

Setelah itu, keberadaan Courtois akhirnya diketahui. Ia sedang berada di Spanyol.
Tepatnya, ia berada di kota Tenerife. Keberadaannya itu dibocorkan ke publik oleh akun twitter @spartenerife.
Foto itu diunggah pada hari Senin. Padahal hari itu ia seharusnya sudah melapor balik untuk berlatih di bawah asuhan Maurizio Sarri.
Troll Wolfsburg

Nah, hal ini ternyata dimanfaatkan oleh akun Twitter resmi Wolsfburg untuk berbuat iseng. Mereka membandingkannya dengan kiper asal Belgia lainnya yakni Koen Casteels.
Di saat Courtois mangkir, Wolsfburg menyebut Casteels sudah berlatih keras menyambut musim baru.
Sementara kiper Piala Dunia Belgia lainnya menolak untuk muncul latihan musim panas ini... (kiper) yang lain sudah tekun berlatih, benar demikian Casteels?
Karena Madrid

Aksi mangkirnya Courtois ini sendiri kian memunculkan gosip bahwa ia memaksa untuk segera angkat kaki dari Chelsea. Tujuannya tentu saja Real Madrid.
Courtois memang sudah cukup lama dikait-kaitkan dengan Los Blancos. Di sisi lain kiper berusia 26 tahun itu juga ingin kembali ke Spanyol karena keluarganya tinggal di Madrid.
Chelsea sendiri cukup enggan melepas eks kiper Atletico Madrid itu. Apalagi manajer The Blues Maurizio Sarri menyebut Courtois sebagai pilar penting klub.
[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 17-20 Januari 2026
Liga Inggris 19 Januari 2026, 08:50
-
Proses Adaptasi di Chelsea Berjalan Cepat
Liga Inggris 19 Januari 2026, 07:00
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







