Mason Greenwood Bisa Ubah Rencana Transfer Manchester United, Batal Beli Jadon Sancho?
Asad Arifin | 7 Juli 2020 12:27
Bola.net - John O’Shea menyebut Mason Greenwood bisa mengubah rencana Manchester United di bursa transfer awal musim 2020/2021. Andai Greenwood terus tampil bagus, bukan tidak mungkin United urung membeli pemain depan baru.
Mason Greenwood membuat fans United tersenyum lebar usai tampil bagus di laga melawan Bournemouth. Pemain 18 tahun itu mencetak dua gol dan membawa United menang dengan skor 5-2 pada Sabtu (5/7/2020) malam WIB.
Secara umum, jebolan akademi United tersebut telah mencetak 15 gol di semua kompetisi. Catatan itu membuat nama Greenwood mulai disebut bakal menjadi bintang besar. Apalagi, kini dia mulai bermain secara reguler.
Greenwood punya kaki kiri yang kuat. Dia dianggap bisa menjadi pemain besar seperti Robin van Persie. Bahkan, ada pula yang menilai dia bisa menjadi pemain bintang layaknya Cristiano Ronaldo.
Mason Greenwood dan Rencana Transfer MU
Manchester United ingin menambah satu amunisi di lini depan. Daniel James belum tampil konsisten dan nama Jadon Sancho masuk bidikan. Namun, John O’Shea menilai rencana itu bisa berantakan karena Mason Greenwood.
"Dengar, jika Greenwood mampu mempertahankan performanya dan memastikan bahwa Ole Gunnar Solskjaer memilihnya di tim utama, mungkin klub bakal berubah pikiran tentang transfer," ucap John O’Shea dikutip dari talkSPORT.
"Jika Anda membawa penyerang baru, apakah Anda akan mengganggu keseimbangan yang kini terbentuk dengan Mason Greenwood, Marcus Rashford, dan Anthony Martial?," tanya John O’Shea.
Dikutip dari beberapa media Inggris, upaya United mendatangkan Jadon Sancho kini menemui jalan terjal. United meminta diskon hingga 50 persen, sedangkan Dortmund tidak ingin menurunkan harganya dari 100 juta pounds.
Jalan Masih Panjang
John O’Shea mengingatkan kepada Mason Greenwood bahwa dia belum meraih apa pun. Dia masih sangat muda dan baru menjalani semusim bersama tim utama. Butuh kerja keras agar potensi besarnya berkembang dengan baik.
"Mason Greenwood masih harus menempuh jalan yang panjang untuk bisa mencapai level Wayne Rooney, Ruud van Nistelrooy atau Solskjaer,” ucap John O’Shea.
"Tapi Mason Greenwood berada di jalur yang benar," tutup John O’Shea.
Sumber: talkSPORT
Baca Ini Juga:
- Dua Alasan Bertentangan Mengapa Transfer Thiago ke Liverpool Masuk Akal Sekaligus Tidak
- Bundesliga 2019/20, Musim yang Bergelimang Rekor
- Dua Legenda Bundesliga yang Gantung Sepatu di Akhir Musim 2019/20, Siapa Mereka?
- Ngebet ke MU, Jadon Sancho Diklaim Ajukan Permintaan Transfer
- Setelah Timo Werner, Antonio Rudiger Ingin Chelsea Datangkan Kai Havertz
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










