Wah, Ternyata Ed Woodward Sendiri yang Gagalkan Transfer Erling Haaland ke MU
Asad Arifin | 10 Oktober 2020 13:44
Bola.net - Manchester United punya peluang untuk membeli Erling Haaland pada Januari 2020 lalu. Namun, pada tahap akhir transfer, Ed Woodward memilih mencabut tarawan pada RB Salzburg.
Erling Haaland menjadi perhatian banyak pemandu bakat saat mencetak 10 gol pada satu laga di Euro 2018 lalu. Sang pemain makin bersinar sejak bermain di RB Salzburg.
Pada musim 2019/2020 lalu, Erling Haaland mampu mencetak delapan gol di fase grup Liga Champions, termasuk satu gol ke gawang Liverpool. Performanya di level domestik pun sangat impresif.
Saat bursa transfer Januari 2020 dibuka, ada banyak klub tertarik pada Erling Haaland. Secara mengejutkan, mantan pemain Molde itu memilih pindah ke Dortmund dengan transfer 20 juta euro.
Ed Woodward Tolak Transfer Erling Haaland
Ole Gunnar Solskjaer jelas sangat ingin Manchester United membeli Erling Haaland. Solskjaer pernah melatih Haaland di Molde. Jadi, sang manajer tahu betul apa yang bisa dilakukan Haaland.
Dikutip dari ESPN, United bekerja dengan baik dalam transfer Haaland. Mereka telah memantau bakatnya sejak lama. Proposal transfer pun sudah diajukan pada RB Salzburg dengan nilai 20 juta euro.
Namun, saat Erling Haaland berada di ambang kepindahan ke United, Ed Woodward memilih mencabut tawaran. Ada beberapa hal yang tidak disepakati Ed Woodward pada tahap akhir negosiasi dengan pihak Erling Haaland.
Ed Woodward tidak senang dengan dua permintaan pihak Erling Haaland. Permintaan pertama adalah biaya agen. Kedua, pemain 20 tahun ingin ada klausul pelepasan dengan harga tertentu di kontrak bersama United.
Dortmund akhirnya datang dan menyepakati semua syarat yang diminta pihak Erling Haaland.
Peluang MU Dapatkan Haaland
Manchester United sudah membuang begitu saja peluang merekrut Erling Haaland. Namun, Setan Merah masih punya peluang untuk membawa andalan timnas Norwegia itu di masa depan.
Erling Haaland punya klausul pelepasan senilai 75 juta euro. Klausul ini bakal aktif pada Juli 2021 yang akan datang.
United masih berminat membawa Erling Haaland ke Old Trafford. Akan tetapi, melihat perkembangan pesat sang pemain, kini banyak klub tertarik padanya. Real Madrid dan Juventus pun disebut bersiap membelinya musim depan.
Sumber: ESPN
Baca Ini Juga:
- Manchester United Gagal Dapatkan Sancho dan Haaland, Solskjaer Kecewa Berat
- Terbuang ke Hertha Berlin, Matteo Guendouzi: Karier Saya di Arsenal Belum Usai!
- Bukan Jadon Sancho, Pemain Dortmund Ini yang Nyaris Merapat ke MU di Deadline Day
- MU Terkesan Kurang Niat, Jadon Sancho Merasa Kurang Dihargai?
- Manchester United Terdepan untuk Transfer Dayot Upamecano
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









