Ambisi Messi Bikin Skuat Barca Tertekan
Richard Andreas | 5 September 2018 10:40
- Setelah diresmikan sebagai kapten anyar Barcelona, Lionel Messi tampaknya tak menahan diri lagi. Di laga pertamanya sebagai kapten, pada Trofi Joan Gamper, Messi menegaskan ambisinya untuk membawa pulang trofi Liga Champions musim ini.
Sepanjang kariernya, Messi sudah mengoleksi empat trofi Liga Champions bersama Barcelona. Tim Catalan tersebut terakhir kali menjuarai Liga Champions pada musim 2014/15. Setelah itu, Liga Champions didominasi Real Madrid dalam tiga musim berikutnya.
Hal inilah yang dinilai sebagai sumber kekesalan Messi. Selain gagal menjadi juara, menyaksikan sang rival abadi mengangkat trofi paling bergengsi itu tentu sedikit membuat kesal.
Rekan setim Messi, Luis Suarez membenarkan ambisi Messi tersebut. Baca penjelasannya di bawah ini:
Ambisi
Menurut Suarez, Messi memang selalu jadi sosok yang ambisius. Bukan Messi namanya jika tak memasang target tinggi. Suarez pun berharap Barcelona bisa membantu Messi mewujudkan harapan tersebut.
Messi sudah menempatkan kami di bawah tekanan dalam hal gelar, canda Suarez di RAC1. Tetapi sekarang tergantung pada kami untuk tampil sebaik mungkin di lapangan.
Setelah laga Joan Gamper, kami berbicara soal tekanan yang dia tempatkan pada kami. Namun hal itu menunjukkan Messi, bagaimana dia tak sabar untuk juara. Saya berharap apa yang dia inginkan bisa terwujud.
Tak Mudah
Kendati demikian, Suarez menegaskan menjuarai Liga Champions bukanlah tugas mudah. Seorang Messi bahkan tak bisa melakukannya sendiri. Menurut Suarez, seluruh pemain Barca harus membantu Messi mewujudkan mimpinya.
Namun kompetisi itu (Liga Champions) sangat sulit dan Messi dan bisa menjuarainya sendiri. Kami harus melakukannya dengan usaha kolektif, meski dia sangat hebat. Kami harus kompak. Leo layak mendapatkan lebih banyak.
Lebih lanjut, gagal menjuarai Liga Champions dan melihat sang rival, Real Madrid menjadi juara dalam tiga musim beruntun ternyata menambah luka bagi pemain Barca. Suarez mengakuinya.
Tentu saja rasanya menyebalkan bagi kami karena Madrid sudah memenangkan Liga Champions setiap musim dalam tiga tahun terakhir. Mereka mencatat sejarah dan bagi tim kami terasa menyakitkan, tutup dia. (RAC1/dre)
Tonton Vidio Menarik Ini
Berita video momen menyanyikan lagu Indonesia Raya yang membanggakan dan mengharukan di Asian Games 2018.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Juventus Kalah Lagi, Igor Tudor Tetap Pede: Kami di Jalur yang Benar!
Liga Champions 23 Oktober 2025, 08:08 -
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 23 Oktober 2025, 05:37 -
Man of the Match Chelsea vs Ajax Amsterdam: Estevao Willian
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:25 -
Man of the Match Real Madrid vs Juventus: Jude Bellingham
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:19 -
Link Live Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:06
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04