Attacking Power Dortmund Ancaman Bagi Benfica
Gia Yuda Pradana | 14 Februari 2017 12:09
Bola.net - - akan menjamu Borussia Dortmund di leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2016/17, Rabu (15/2). Jika ada satu hal yang bisa jadi ancaman bagi Benfica, maka itu adalah attacking power sang wakil Jerman.
Kekuatan ofensif Dortmund memang tak bisa dipandang sebelah mata. Di fase grup musim ini, pasukan Thomas Tuchel mencetak total 21 gol dalam enam pertandingan. Mereka bahkan finis teratas, mengungguli Real Madrid, Legia Warsawa dan Sporting Lisbon.
Kami akan melawan tim yang kuat, tim berbahaya dengan attacking power yang impresif. Selain itu, mereka juga kerap mengubah sistem permainannya namun tanpa kehilangan intensitas, kata pelatih Benfica Rui Vitoria seperti dilansir situs resmi UEFA.
Kuncinya adalah mempelajari setiap detail kecil dari lawan kami dan berusaha mengontrol mereka. Namun, kami juga harus memainkan sepakbola kami. Kami akan bermain dengan ambisius dan percaya diri. Dortmund juga harus berhati-hati melawan tim seperti kami.
Melawan Dortmund, Benfica takkan diperkuat Andrija Zivkovic (skorsing) dan Lisandro Lopez (cedera). Kondisi Jonas (cedera punggung) juga masih meragukan.
Jonas masuk skuat, tapi ada batasan yang membuatnya sulit tampil di laga ini. Kami masih akan menguji dan melihat kondisinya. Jika pulih tepat waktu, dia main. Jika tidak, maka akan ada penggantinya, pungkas Rui Vitoria.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:19 -
PSV vs Napoli: Malam Mengerikan di Philips Stadium
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:03
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Jujur Denzem Dumfries: Union SG Bikin Inter Milan Merana!
Liga Italia 22 Oktober 2025, 14:01 -
Dosa Finansial Ronaldo: Juventus Masih Bayar Mahal Kesalahan Empat Tahun Lalu
Liga Italia 22 Oktober 2025, 13:24 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29 -
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49 -
Arsenal Melaju Sempurna di Liga Champions: 3 Laga, 9 Poin, 8 Gol, dan 0 Kebobolan
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:04 -
Catat Jadwal Europa Conference League 2025/26: Pekan Ke-2 Eksklusif di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 10:58 -
Jakarta jadi Kota Terbahagia ke-18 di Dunia, Begini Respons Pramono Anung
News 22 Oktober 2025, 10:58
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04