Bagaimana Rasanya Juara Liga Champions Empat Kali dalam Lima Musim Terakhir? Ini Jawaban Benzema
Richard Andreas | 13 Agustus 2018 14:38
- Real Madrid dapat dikatakan sebagai tim tersukses di pentas Eropa dalam lima tahun terakhir. Tim berjuluk Los Blancos itu sukses menjuarai empat gelar Liga Champions dalam periode tersebut, tiga di antaranya diraih beruntun dalam tiga musim terakhir.
Hal ini membuktikan bahwa Madrid bukanlah tim yang mudah puas meski sudah pernah meraih gelar juara di musim sebelumnya. Skuat Madrid tetap dipenuhi ambisi dan gairah yang sama untuk meraih prestasi sebaik mungkin.
Salah satu faktor yang membuat gelar juara tiga kali beruntun itu lebih istimewa adalah Madrid ditangani pelatih yang sama saat meraih kesuksesan tersebut, yakni Zinedine Zidane.
Baca komentar Karim Benzema terkait keberhasilan Madrid di Liga Champions di bawah ini:
Masa Keemasan
Penyerang utama Madrid, Karim Benzema menegaskan bahwa skuat Madrid dalam beberapa tahun terakhir dapat dikatakan sebagai salah satu yang terbaik sepanjang sejarah. Menurutnya, adanya tekanan tinggi di setiap musim telah membuat skuat terus menyadari pentingnya tampil apik dan menjaga kualitas mereka.
Kami sudah menikmati masa keemasan Real Madrid dengan seluruh gelar yang kami menangkan. Saya pikir kami sudah membangun tim yang solid dari musim ke musim, ujar Benzema di laman resmi realmadrid.
Juga memberikan kemampuan terbaik kami untuk melaju sejauh mungkin. Ada banyak tekanan dan ekspektasi tinggi di awal setiap musim, dan karena itulah saya mencintai klub ini.
Tidak Mudah
Lebih lanjut, Benzema juga membongkar perjalanan Madrid menjuarai Liga Champions tiga musim beruntun. Dia menjelaskan bahwa setiap skuat Madrid sudah memahami sulitnya menjuarai Liga Champions dalam tiga musim beruntun, tetapi justru hal itulah yang membuat mereka tampil ekstra hati-hati dan berkonsentrasi penuh.
Kami tahu bahwa menjuarai Liga Champions dalam tiga musim beruntun bukanlah hal yang bisa dilakukan tim mana pun, karena ini adalah kompetisi yang sangat sulit.
Akan tetapi kami memiliki skuat yang sangat kuat dengan karakter kuat, dan kami berhasil menampilkan itu di lapangan, sambung Benzema.
Kami juga membuktikan pada dunia bahwa kami yang terbaik, kami menunjukkan hasrat yang kami miliki dan bagaimana kami sangat menaruh respek pada lawan kami.
Kini, Madrid tengah bersiap menghadapi Altetico Madrid di ajang UEFA Super Cup, Kamis (16/8) tulat.
Tonton Vidio Menarik Ini
Timnas Indonesia U-23 meraih kemenangan 4-0 atas Timnas Chinese Taipei U-23 dalam pertandingan pertama di penyisihan Grup A Asian Games 2018, di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu malam (12/8/2018). Skuat asuhan Luis Milla itu unggul segalanya jika berkaca dari statistik.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:04 -
Hebatnya Kylian Mbappe: Jumlah Golnya Setara dengan Total Gol Juventus Musim Ini
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:46
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:06 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:05 -
Link Live Streaming Atalanta vs Slavia Praha - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:03 -
Link Live Streaming AS Monaco vs Tottenham - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:01 -
Persib Bandung vs Selangor FC: Jadwal, Jam Kick-off, Siaran TV, dan Link Streaming
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 23:27 -
Prediksi Nottingham Forest vs Porto 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 23:10 -
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 23:08 -
Jadwal Persib vs Selangor: Maung Bandung Siap Amankan Poin Penuh di Kandang
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 22:58 -
Hasil AFC Champions League Two: Tanpa Ronaldo, Al Nassr Tetap Perkasa di India
Asia 22 Oktober 2025, 22:57 -
Link Live Streaming Galatasaray vs Bodo/Glimt - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:47
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04