Barcelona Rayakan Kemenangan Pertama di Old Trafford
Asad Arifin | 11 April 2019 09:27
Bola.net - - Barcelona dihadapkan pada sebuah rekor buruk ketika harus bertamu ke markas Manchester United. Namun, Blaugrana rupanya mampu mematahkan rekor buruk mereka di saat bermain di Old Trafford.
Barcelona berjumpa Manchester United di Old Trafford pada leg pertama perempat final Liga Champions, Rabu (11/4) dini hari WIB. Sebelum lawatan ini, Barcelona tak pernah menang saat bermain di Old Trafford, dua kali imbang dan dua kali kalah.
Namun, rekor tersebut patah pada laga kali ini. Adalah gol bunuh diri Luke Shaw pada menit ke-12 yang memastikan Barcelona memetik kemenangan dengan skor 1-0. Kemenangan yang sangat penting bagi Lionel Messi dan kawan-kawan.
Seperti apa respon Barcelona terkait hasil ini? Simak selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Hasil yang Layak
Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, menyebut anak asuhnya layak atas hasil positif yang diraih di Old Trafford. Sebab, Barcelona sudah banyak menderita sepanjang musim 2018/19. Barcelona pun tampil bagus di kandang Setan Merah.
"Saya senang dengan kinerja tim pada malam ini. Kami telah menderita beberapa kali, tapi untuk menjadi juara, Anda memang harus menderita," ucap Ernesto Valverde dikutip dari Football Espana.
"Ini adalah kemenangan pertama kami di kandang Manchester United dan kami datang dengan selera yang bagus, meskipun hasilnya sudah dekat," sambung pelatih berusia 55 tahun tersebut.
Dengan kemenangan ini, maka langkah Barcelona untuk lolos ke babak semifinal akan semakin mudah. Klub asal Katalan tersebut hanya butuh hasil imbang saja saat menjamu Manchester United di Camp Nou pekan depan.
Soal Gol Bunuh Diri
Gol kemenangan Barcelona atas Manchester United menjadi perdebatan tersendiri. Sebab, ada yang berpendapat bahwa itu adalah gol milik Luis Suarez. Namun, wasit menyatakan jika gol tersebut adalah gol bunuh diri Luke Shaw setelah melihat VAR.
"Mereka akan bertanya kepada saya tentang Suarez. Tapi, nilai dari apa yang sudah Suarez lakukan tidak tergantung pada apakah dia mencetak gol atau tidak, tapi pada apa yang sudah dia kerjakan," tandas Ernesto Valverde.
Sementara itu, Opta mencatat bahwa gol bunuh diri merupakan penyumbang gol paling banyak kedua bagi Barcelona di Liga Champions sejak musim lalu. Ada enam gol bunuh diri untuk Barcelona. Donasi gol paling banyak diberikan oleh Lionel Messi dengan 14 gol.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
LATEST UPDATE
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









