Bek RB Leipzig: Manchester United? Mereka Biasa Saja Tuh!
Serafin Unus Pasi | 12 Oktober 2020 21:00
Bola.net - Bek RB Leipzig, Angelino angkat bicara mengenai pembagian grup timnya di UCL musim ini. Ia menyebut bahwa Die Roten Bullen tidak perlu merasa takut saat jumpa Manchester United.
Beberapa pekan yang lalu, UEFA menggelar undian fase grup Liga Champions. RB Leipzig yang mewakili Jerman masuk ke grup H.
Grup H sendiri bisa dikatakan grup neraka. Karena selain RB Leipzig, ada Manchester United, PSG dan Istanbul Basaksehir yang memperebutkan tiket ke babak 16 besar.
Namun Angelino menilai bahwa RB Leipzig tidak perlu merasa inferior di grup ini. Ia menilai bahwa lawan-lawan Leipzig itu masih bisa ditaklukan.
Baca penjelasan bek pinjaman dari Manchester City itu di bawah ini.
Tim Biasa-Biasa Saja
Angelino menilai bahwa Leipzig tidak perlu takut melawan Manchester United.
Ia menilai bahwa Setan Merah adalah tim yang sangat tidak konsisten sehingga mereka bisa mengalahkan mereka.
"Apa yang saya lihat dari Manchester United sejauh ini adalah terkadang mereka bermain seperti tim kelas dunia, namun terkadang mereka bermain biasa saja. Jadi kami tidak perlu takut berhadapan dengan mereka." ujarnya kepada rblive.
Lawan Berat
Angelino menilai ada satu tim yang perlu diwaspadai ekstra oleh RB Leipzig.
Klub itu adalah PSG, tim yang mengalahkan mereka di semi final Liga Champions musim lalu.
"Sejujurnya saya tidak tahu banyak mengenai Basaksehir. Namun kami tahu betul Paris dari pertandingan semi final di Lisbon." ujarnya.
Laga Perdana
RB Leipzig berjumpa dengan Istanbul Basaksehir di pertandingan pertama fase grup UCL.
Mereka baru berhadapan dengan MU di pertandingan kedua pada tanggal 29 Oktober mendatang.
(rblive)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Champions Inter vs Arsenal: Jam Berapa dan Tayang di Mana?
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:07
-
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: Inter vs Arsenal
Bolatainment 20 Januari 2026, 15:07
-
Inter Milan Ingin Hapus Kutukan Laga Besar saat Hadapi Arsenal di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:03
-
Christian Chivu Tegaskan Inter Milan Tahu Cara Hadapi Arsenal
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:49
LATEST UPDATE
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:01
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:49
-
Fakta Menarik Real Madrid vs Monaco: Reuni Berdarah Mbappe dan Trauma 2004
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





