Cristiano Ronaldo dan Rekor Gol di Liga Champions
Richard Andreas | 4 April 2018 04:45
Bola.net - - Cristiano Ronaldo sekali lagi menjadi pahlawan Real Madrid saat menaklukkan Juventus (3-0) di kandangnya sendiri dalam leg pertama perempat final Liga Champions, Rabu (4/4) dini hari WIB. Kapten tim nasional Portugal tersebut berhasil mencetak dua gol, satu di antaranya terjadi di menit awal pertandingan.
Dilansir dari situs resmi UEFA, berkat gol tersebut Ronaldo memperpanjang catatan gol-nya di Liga Champions musim ini. Dia membuat rekor baru saat mencetak gol tersebut yang menahbiskan dirinya sebagai satu-satunya pemain yang berhasil mencetak gol di sepuluh pertandingan beruntun Liga Champions.
Tambahan dua gol tersebut juga berarti Ronaldo sudah mencetak 14 gol di Liga Champions musim ini. Selisih tiga gol dari rekor yang dibuatnya sendiri dengan 17 gol pada musim 2013/14 lalu.
Bahkan, seakan tak lelah menciptakan rekor baru, Ronaldo juga berhasil menyalip Juventus dalam catatan gol di perempat final Liga Champions. Dia sudah mencetak 22 gol di perempat final Liga Champions, mengungguli Juve yang sepanjang sejarahnya baru mencetak 21 gol di fase tersebut.
Ronaldo memang seakan menjelma menjadi pil pahit yang harus ditelan Juventus. Dia sudah mencetak sembilan gol dalam enam pertandingan melawan Si Nyonya Tua. Bukan tidak mungkin di leg kedua nanti - yang juga menandai laga ke-150 Ronaldo di Liga Champions - Ronaldo kembali menciptakan rekor-rekor baru.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06












