Darmian: Juventus Bukan Hanya Ronaldo Semata
Ari Prayoga | 7 November 2018 02:20
Bola.net - - Bek Manchester United, Matteo Darmian mewanti-wanti timnya bahwa bukan hanya Cristiano Ronaldo yang harus diwaspadai dari calon lawan mereka dini hari besok, Juventus.
United akan melawat ke markas Juventus, Allianz Stadium untuk melakoni laga matchday 4 Liga Champions. Setan Merah sudah bertemu Juventus di Old Trafford dua pekan lalu. Kala itu tuan rumah menyerah 0-1.
United harus bisa mencuri poin dari Turin jika ingin tetap menjaga peluang lolos ke babak knock-out. Ambisi tersebut tentunya tak akan muda tercapai mengingat betapa superiornya Juventus musim ini.
Tuntutan Darmian
Juventus sejauh ini sukses memenangi 13 dari 14 laga yang mereka mainkan di semua kompetisi. Darmian pun menuntut United untuk fokus dalam pertemuan mereka kali ini.
"Saya rasa Juventus adalah klub yang sangat besar, salah satu klub terbesar di dunia. Tentu mereka merupakan klub terbesar di Italia dan telah memenangi tujuh gelar Serie A terakhir jadi semua orang ingin mengalahkan mereka," ujar Darmian kepada MUTV.
"Mereka tim yang sangat bagus dan ini akan menjadi laga yang sulit. Mereka memiliki organisasi yang bagus dan tim yang kompak jadi sulit untuk mencetak gol ke gawang mereka, karena itu kami harus fokus dan mencoba mencetak gol dan memenangi pertandingan," lanjutnya.
Soal Ronaldo
Lebih lanjut, Darmian juga mengakui kehebatan Ronaldo di Juventus. Meski demikian, bek internasional Italia itu menyebut pemain Bianconeri lainnya juga patut diperhatikan.
"Cristiano [Ronaldo] merupakan perekrutan terbesar di jendela transfer musim panas kemarin," tutur Darmian.
"Kita semua tahu bagaimana kualitas Cristiano, tapi dia bukanlah satu-satunya pemain yang harus kami waspadai karena mereka memiliki banyak pemain bagus, tak hanya di lini depan tapi juga di lini tengah dan lini pertahanan," tandasnya.
Video Menarik
Timnas Indonesia menggelar training centre terakhir pada Selasa (6/11/2018) pagi di Stadion Wibawa Mukti sebelum berangkat ke Singapura.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 15:28 -
Pengakuan Jujur Denzem Dumfries: Union SG Bikin Inter Milan Merana!
Liga Italia 22 Oktober 2025, 14:01
LATEST UPDATE
-
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12 -
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 15:28 -
Ousmane Dembele Dukung Mbappe Raih Ballon dOr: Dia Layak Dapat!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 14:37
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04