Federico Dimarco Beberkan Kunci untuk Kalahkan AC Milan
Asad Arifin | 10 Mei 2023 11:30
Bola.net - Bek kiri andalan Inter Milan, Federico Dimarco, sebut fokus merupakan modal yang baik untuk menjalani laga leg pertama semifinal Liga Champions kontra AC Milan. Dimarco juga berkata bahwa mereka harus bermain dengan kepala dan hati yang baik.
Laga tensi tinggi bertajuk Derby della Madonnina akan tersaji yang mempertemukan dua klub raksasa Italia, yakni AC Milan dan Inter Milan. Keduanya bertemu pada babak semifinal Liga Champions musim 2022/2023 dan akan menjalani laga leg pertama hari Kamis (11/05/2023) dini hari WIB di San Siro.
Sehari jelang laga dimulai, penggawa I Nerazzurri melakukan sesi konferensi pers yang diwakili oleh Federico Dimarco ditemani sang pelatih, Simone Inzaghi. Pemain berusia 25 tahun tersebut menyampaikan beberapa pernyataan terkait kesiapan Inter menghadapi rival sekotanya dini hari nanti.
Lantas, bagaimana komentar lengkap dari sang pemain? Simak penjelasan di bawah.
Menikmati Jalannya Pertandingan
Kepada reporter UEFA, Dimarco tampak tenang ketika ditanyai tentang partai besar yang akan dijalaninya. Bek kiri Nerazzurri tersebut berkata ini merupakan pertandingan yang seru dan akan menikmati tiap menit jalannya pertandingan.
Ia juga tak menampik bahwa I Rossoneri merupakan tim yang besar dan telah mengalahkan tim-tim besar untuk sampai di babak ini. Maka dari itu, Dimarco ingin membuktikan bahwa Inter tak kalah hebatnya.
"Seperti semua laga derby lainnya, ini akan menjadi pertandingan yang hebat. Saya telah mengalami banyak dari mereka dan saya akan bermain di semifinal melawan AC Milan. Saya ingin menikmatinya semaksimal mungkin.”
“Saya pikir AC Milan telah melewati dua babak yang sulit melawan Tottenham dan Napoli. Mereka adalah juara bertahan Italia dan kami akan mencoba untuk membuktikan kepada diri kami sendiri apa yang bisa kami lakukan,” sahut Dimarco dengan penuh percaya diri.
Tak Ingin Melihat Masa Lalu

Dimarco juga disindir mengenai laga 20 tahun lalu yang juga mempersembahkan Derby Milan. Kala itu, skuad Inter harus mengakui keunggulan Paolo Maldini Cs akibat kalah gol tandang.
Dimarco tak ingin membahas lebih lanjut terkait hal tersebut dan akan membuktikan penuh bahwa kini adalah era bagi Nerazzurri untuk bersinar di level tertinggi kompetisi Eropa. Baginya, laga ini bukan sekadar laga semifinal, melainkan adu gengsi antara dua rival abadi.
"Saya tidak ingin berbicara tentang balas dendam karena begitu banyak waktu yang telah berlalu sejak saat itu. Saya berada di San Siro pada tahun 2003 dan membayangkan bahwa saya berada di sana 20 tahun yang lalu dan sekarang bermain di sana, sungguh luar biasa.”
Namun, kami harus fokus pada saat ini dan meraih hasil yang baik. Kami bisa melihat laga ini sebagai sebuah laga semifinal Champions League, namun kami juga menyadari betapa pentingnya laga derby ini. Kami harus menjalani enam hari ke depan dengan fokus pada diri kami sendiri, sebelum pertandingan besok dan leg kedua.”
“Anda membutuhkan kepala dan hati yang baik untuk bermain di laga-laga seperti ini,” tegas pemain Timnas Italia tersebut.
Sumber: UEFA, Sofascore, Transfermarkt
Penulis: Vieri Firdausy Akhlaq (penulis adalah peserta Magang Merdeka 2023)
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Leg 2 Man City vs Madrid di Etihad: Siap-siap Dirujak? Akankah Terjadi Pembantaian?
- Setelah Imbang 1-1 Lawan Manchester City, Bek Real Madrid Menganggap City Tidak Berbahaya
- Pep Guardiola tak Lakukan Pergantian Pemain Lawan Real Madrid
- Roket De Bruyne Jebol Gawang Courtois: Puas Banget Dia, Ada Dendam Pribadi Ya?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06

