Hasil Pertandingan AS Roma vs Real Madrid: Skor 0-2
Editor Bolanet | 18 Februari 2016 04:44
Real Madrid sukses mengandaskan AS Roma dua gol tanpa balas dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions yang digelar di Olimpico, Kamis (18/2) dini hari WIB.
Gol persembahan Cristiano Ronaldo dan Jese Rodriguez sudah cukup untuk membawa El Real meraih kemenangan penting dan membuat mereka menjejakkan satu kaki di babak perempat final.
Meski bertindak sebagai tim tamu, tapi Real langsung mendominasi laga sejak menit pertama. Di sisi lain, secara perlahan Roma mampu meningkatkan tempo permainan mereka.
Di menit 33, Marcelo memiliki peluang emas untuk membuat timnya unggul. Usai bekerja sama satu dua dengan Ronaldo, bek kiri asal Brasil itu melepaskan tembakan voli first time, sayang masih gagal membuahkan hasil.
Stephan El Shaarawy dengan kecepatannya mampu melakukan sprint ke kotak penalti tim tamu, namun Raphael Varane dengan sigap datang melakukan blok di saat yang tepat. Skor imbang tanpa gol pun bertahan hingga turun minum.
Kembali dari kamar ganti, performa meyakinkan di pertengahan hingga akhir babak pertama berlanjut di awal paruh kedua ini. Sayang peluang El Shaarawy masih bisa digagalkan Keylor Navas.
Real Madrid akhirnya mampu memecah kebuntuan di menit 57 setelah Ronaldo mencetak gol indah. Menerima umpan dari Marcelo, CR7 melakukan step over dan langsung menghujamkan bola dengan kaki kanan. Bola sempat menyentuh kaki Alessandro Florenzi terlebih dahulu sebelum meluncur tanpa bisa dihalau Wojciech Szczesny menjadi gol.
Tak mau kalah di depan pendungnya sendiri, Roma bernafsu mencetak gol penyama. Allenatore Luciano Spalletti pun memasukkan bomber Edin Dzeko berganti tempat dengan El Shaarawy. Sementara Mateo Kovacic dimasukkan Zinedine Zidane menggantikan Isco.
Roma berkali-kali mendapat peluang emas untuk menyamakan skor, sayang penyelesaian akhir yang buruk membuat gol tersebut tak kunjung datang.
Di menit 86, Jese yang baru saja masuk sukses memperbesar keunggulan Real Madrid. Mendapat assist dari Luka Modric, Jese melepas tembakan kaki kanan yang dengan mudah menjebol gawang Szczesny. Tim tamu kini memimpin dua gol.
Tak banyak peluang berbahaya tercipta di sisa laga. Skor 0-2 untuk kemenangan Real Madrid pun menjadi hasil akhir laga ini. Laga leg kedua di Santiago Bernabeu akan digelar pada 9 Maret mendatang.
Susunan Pemain
: Szczesny; Florenzi (Totti 87'), Manolas, Rudiger, Digne; Pjanic, Vainqueur (De Rossi 77'), Nainggolan; Salah, El Shaarawy (Dzeko 64'), Perotti.
Real Madrid: Navas; Carvajal, Varane, Ramos, Marcelo; Modric, Kroos, Isco (Kovacic 64'); James (Jese 82'), Ronaldo (Casemiro 89'), Benzema.
Statistik Laga
Ball possession: 39% - 61%
Shots: 10 - 13
Shots on target: 3 - 5
Corner: 7 - 5
Offside: 1 - 1
Kartu kuning: 0 - 2
Kartu merah: 0 - 0. (bola/pra)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
LATEST UPDATE
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Gagal Menang Lawan 10 Pemain, Conte Minta Napoli Rasakan Sakitnya Kegagalan
Liga Italia 21 Januari 2026, 08:48
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





