Hasil Pertandingan Atletico Madrid vs Juventus: Skor 2-2
Yaumil Azis | 19 September 2019 04:14
Bola.net - Duel sengit terjadi di laga perdana Grup D Liga Champions yang mempertemukan Atletico Madrid dengan Juventus. Pertandingan yang berlangsung di Wanda Metropolitano tersebut berakhir dengan kedudukan seimbang 2-2.
Hasil tersebut membuat Juventus menduduki peringkat dua klasemen Grup D dengan raihan satu poin. Sementara Atletico Madrid, dengan koleksi angka yang sama, menempati posisi tiga.
Juventus langsung melancarkan serangan saat wasit memulai babak pertama. Gempuran pertama mereka langsung menghasilkan sepak pojok yang diambil Miralem Pjanic. Sayang umpannya belum bisa mencapai pemain Juventus.
Atletico Madrid berhasil keluar dari gempuran dan langsung membuat peluang di menit ke-11. Aksi solo Joao Felix diikuti oleh lima pemain bertahan Juventus. Ia melepaskan tembakan mendatar menggunakan kaki kanan yang berhasil ditepis oleh Wojciech Szczesny.
Pada menit ke-29, Joao Felix kembali menebar ancaman. Ia mendapat umpan dari Renan Lodi dan punya ruang untuk melepaskan tembakan. Namun, upayanya masih terlalu mudah untuk diatasi barisan belakang Juventus.
Selanjutnya, tidak banyak peluang berbahaya yang berhasil diciptakan oleh kedua tim. Atletico Madrid sendiri bermain cukup bertahan meski berstatus sebagai tuan rumah. Namun sejauh ini, mereka telah sukses menciptakan dua peluang.
Situasi tersebut bertahan sampai wasit memutuskan untuk mengakhiri babak pertama. Pertandingan masih menghasilkan kedudukan seri 0-0 sejauh ini.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Babak Kedua
Juventus langsung melakukan serangan balik saat babak kedua baru berjalan tiga menit. Gonzalo Higuain selaku inisiator melihat pergerakan Juan Cuadrado dan memberikan bola kepadanya. Cuadrado melepaskan tembakan yang gagal dijangkau Jan Oblak dan gol, 1-0 untuk Juventus.
Satu gol tersebut sudah cukup untuk membuat jalannya permainan berubah. Atletico yang bermain lebih bertahan kini mulai melancarkan permainan terbuka. Sementara Juventus akan mendapat ruang lebih luas di pertahanan tuan rumah.
Hasilnya pun terlihat di menit ke-65. Juventus berhasil menambah keunggulan berkat gol Blaise Matuidi. Berawal dari serangan balik, Alex Sandro melepas umpan silang yang mengarah tepat ke kepala Matuidi. Jan Oblak pun tak bisa melakukan apa-apa untuk menahannya. 2-0.
Atletico Madrid berhasil memperkecil kedudukan lima menit setelahnya. Umpan dari tendangan bebas Jose Gimenez mengarah ke kotak penalti Juventus. Stefan Savic langsung menyambarnya dengan sundulan dari jarak dekat hingga tak mampu dihalau Szczesny. 2-1.
Di masa injury time, Los Rojiblancos berhasil menyamakan kedudukan. Berawal dari sepak pojok yang dieksekusi Kieran Trippier, Hector Herrera yang masuk pada babak kedua berhasil menyambar dengan sundulan. Szczesny gagal menghalau dan gol kedua Atletico pun datang. 2-2.
Susunan Pemain
Atletico Madrid (4-4-2): Jan Oblak; Kieran Trippier, Stefan Savic, Jose Gimenez, Renan Lodi (Vitolo 76'); Koke, Saul Niguez, Thomas Partey (Hector Herrera 76'), Thomas Lemar (Angel Correa 60'); Joao Felix, Diego Costa.
Juventus (4-3-3): Wojciech Szczesny; Danilo, Leonardo Bonucci, Matthijs de Ligt, Alex Sandro; Sami Khedira (Rodrigo Bentancur 69'), Miralem Pjanic (Aaron Ramsey 87'), Blaise Matuidi; Juan Cuadrado, Gonzalo Higuain (Paulo Dybala 80'), Cristiano Ronaldo.
Baca Juga:
- Jadwal dan Live Streaming Atletico Madrid vs Juventus di Vidio
- Simeone: Seperti Atletico, Sarri dan Juventus Butuh Waktu Adaptasi
- Leonardo Bonucci: Hasil Imbang Bukan DNA Juventus
- Kalau Lawan Ronaldo, Bos Atletico Madrid Hanya Bisa Pasrah
- Ronaldo Klaim Layak Dapat Trofi Ballon d'Or Lebih Banyak dari Messi
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










