Inter Milan vs Arsenal, Martin Odegaard Comeback?
Serafin Unus Pasi | 5 November 2024 23:15
Bola.net - Ada kabar baik datang bagi Arsenal. Gelandang mereka, Martin Odegaard dikabarkan akan comeback di laga Inter Milan vs Arsenal.
Arsenal akan melanjutkan perjalanan mereka di ajang Liga Champions pada tengah pekan ini. Pada laga pekan keempat League Phase ini, mereka akan bertandang ke San Siro untuk menghadapi Inter Milan.
Kemenangan sangat dibutuhkan oleh The Gunners. Mereka ingin menjaga tren tanpa kekalahan mereka di ajang elit tersebut.
Jelang laga ini, Arsenal akan mendapatkan tambahan tenaga. Mereka dikabarkan sudah bisa diperkuat oleh Martin Odegaard di partai tersebut.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Sudah Latihan

Jelang laga melawan Inter Milan ini, Martin Odegaard sudah kembali berlatih bersama skuad The Gunners.
Ia untuk kali pertama berlatih penuh bersama skuad The Gunners. Ia menunjukkan performa yang apik sepanjang sesi latihan tersebut.
Alhasil ia dikabarkan sudah siap untuk kembali membela Arsenal sekali lagi usai absen sekitar dua bulan.
Ikut ke Italia

Menurut laporan Fabrizio Romano, comeback Odegaard di skuad Arsenal bakal lebih cepat dari dugaan awal.
Ini disebabkan Mikel Arteta berencana untuk melibatkannya di tengah pekan ini. Ia akan ikut rombongan Arsenal yang berhadapan dengan Inter Milan.
Ia kemungkinan besar dimainkan sebagai pemain pengganti, namun tidak menutup kemungkinan ia bisa bermain sebagai starter.
Mencoba Bangkit

Arsenal sendiri bertandang ke markas Inter Milan dengan misi untuk kembali bangkit.
Pasalnya di akhir pekan kemarin mereka kalah dari Newcastle di ajang Premier League dan mereka akan mencoba untuk kembali ke jalur kemenangan di laga ini.
Klasemen Premier League
(Arsenal FC, Fabrizio Romano)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Ketar-Ketir Ditinggal Pergi Bruno Fernandes
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:33
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Portsmouth vs Arsenal 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:41
-
Manchester United Siap Tikung Arsenal Demi Striker 17 Tahun
Liga Inggris 10 Januari 2026, 19:12
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Inter vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 11 Januari 2026, 19:45
-
Rekor Persib Bandung: 100 Persen Menang dan Hanya Kebobolan Sekali di Kandang
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 18:01
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52







